5 Hits Bola: Congkaknya Neymar Usai Bawa PSG Pecundangi MU

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 04 Desember 2020 | 08:14 WIB
5 Hits Bola: Congkaknya Neymar Usai Bawa PSG Pecundangi MU
Selebrasi penyerang PSG, Neymar, setelah membobol gawang Manchester United. (OLI SCARFF / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Megabintang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar melontarkan pernyataan yang cukup congkak usai menjadi bintang kemenangan timnya atas Manchester United (MU) dalam laga matchday 5 Grup H Liga Champions.

Sementara media sosial kini dihebohkan dengan video yang memperlihatkan dua penggawa Timnas Indonesia U-19, Mochamad Yudha Febrian dan Serdy Ephy Fano sedang asyik dugem bersama seorang wanita.

Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Kamis (3/12/2020) yang kami rangkum di bawah ini:

1. Congkaknya Neymar Usai Pecundangi MU: Saya ke PSG Bukan untuk Liga Europa!

Baca Juga: Respons Nova Arianto soal Video Kontroversial Yudha dan Serdy yang Viral

Selebrasi penyerang PSG, Neymar usai mencetak gol ke gawang Manchester United dalam laga Liga Champions 2020/2021 di Old Trafford, Manchester, Kamis (3/12/2020) dini hari WIB. [Oli SCARFF / AFP]
Selebrasi penyerang PSG, Neymar usai mencetak gol ke gawang Manchester United dalam laga Liga Champions 2020/2021 di Old Trafford, Manchester, Kamis (3/12/2020) dini hari WIB. [Oli SCARFF / AFP]

Megabintang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar tampil cemerlang dan menjadi inspirator kemenangan vital timnya atas tuan rumah Manchester United (MU) dalam laga matchday 5 Grup H Liga Champions 2020/2021.

Penyerang berusia 28 tahun itu tampil prima dengan menyumbang dua gol dalam kemenangan 3-1 PSG di Old Trafford, Kamis (3/12/2020) pagi WIB.

Baca selengkapnya

2. Bawa UU ITE, Beredar Screenshoot Chat Wanita yang Bersama Yudha dan Sherdy

Mochamad Yudha Febrian. (Instagram/febrian13yudhaa)
Mochamad Yudha Febrian. (Instagram/febrian13yudhaa)

Media sosial kini dihebohkan dengan video yang memperlihatkan dua penggawa Timnas Indonesia U-19, Mochamad Yudha Febrian dan Serdy Ephy Fano sedang asyik dugem bersama seorang wanita.

Baca Juga: Geram dengan Tingkah Serdy Ephy Fano, Bhayangkara Solo FC Siapkan Sanksi

Video Yudha Febrian dan Serdy dugem itu diunggah oleh akun Instagram @football.noise. Mereka pun terlihat sedang bejoget-joget sembari ditemani seorang wanita.

Baca selengkapnya

3. Pertama Kali Pemain Timnas U-19 Pratama Arhan Sadar Punya Lemparan Super

Bek kiri Timnas Indonesia U-19, Pratama Arhan. (Dok. PSSI)
Bek kiri Timnas Indonesia U-19, Pratama Arhan. (Dok. PSSI)

Nama pemain Timnas Indonesia U-19, Pratama Arhan, menjadi soroton setelah memiliki kemampuan lemparan ke dalam yang cukup jauh. Namun, siapa sangka ternyata kemampuan penggawa PSIS Semarang itu didapat tidak dengan latihan khusus.

Saat Timnas Indonesia U-19 melakukan training camp (TC) di Kroasia, Pratama Arhan beberapa kali menunjukkan kebolehannya melakukan lemparan ke dalam saat beruji coba. Bahkan, beberapa kali lemparannya itu membahayakan gawang lawan.

Baca selengkapnya

4. Miris, Ini Penampakan Kamar Tidur Diego Maradona di Akhir Hayatnya

Maradona dan kisah asmaranya. (Instagram: @giamaradona)
Maradona dan kisah asmaranya. (Instagram: @giamaradona)

Penampakan kamar tidur Diego Maradona di hari-hari terakhirnya sebelum meninggal dunia tersebar. Ternyata, legenda Timnas Argentina itu menempati kamar tidur sementara di ruangan bermain.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Diego Maradona meninggal dunia pada Rabu (25/11/2020). Kematian Maradona menyedot atensi lebih dari publik.

Baca selengkapnya

5. Pavel Nedved Tegaskan Juventus Tidak Ronaldo-sentris

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo beraksi dalam laga Liga Champions 2020/2021 kontra Dynamo Kiev di Juventus Stadium, Turin, Kamis (3/12/2020). [VINCENZO PINTO / AFP]
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo beraksi dalam laga Liga Champions 2020/2021 kontra Dynamo Kiev di Juventus Stadium, Turin, Kamis (3/12/2020). [VINCENZO PINTO / AFP]

Seakan tak ada limit untuk kehebatan seorang Cristiano Ronaldo. Meski sudah gaek, sang penyerang kini berusia 35 tahun, ia terus membuktikan ketajamannya bersama Bianconeri --julukan Juventus.

Teranyar, Ronaldo mencetak satu gol ketika Juventus menghempaskan sang tamu, Dynamo Kiev 3-0 dalam laga matchday 5 Grup G Liga Champions 2020/2021.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI