Ronaldo Nazario Ceritakan Alasan Diego Maradona Kenakan Dua Jam Tangan

Kamis, 03 Desember 2020 | 12:57 WIB
Ronaldo Nazario Ceritakan Alasan Diego Maradona Kenakan Dua Jam Tangan
Legenda sepakbola Brasil, Ronaldo Nazario. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Legenda sepak bola Brasil, Ronaldo Nazario menceritakan kisah mengapa Diego Maradona sering mengenakan dua arloji di kedua tangannya.

Diego Maradona meninggal dunia pada Rabu (25/11/2020). Kepergian Maradona menyisakan duka mendalam di jagat sepak bola, termasuk mantan striker Brasil, Ronaldo Nazario.

Mengenang Maradona yang sudah pergi untuk selamanya, Ronaldo kemudian bercerita tentang kebiasaan Maradona yang mungkin aneh. Pasalnya, Maradona sering tampil modis dengan dua jam tangan.

"Saya akan selalu berterima kasih atas inspirasi yang diberikan Maradona kepada saya. Salah satunya saat dia datang ke Madrid untuk mengunjungi saya dan menonton pertandingan," cerita Ronaldo seperti dikutip dari Marca pada Kamis (3/11/2020).

Baca Juga: Pertama Kali Pemain Timnas U-19 Pratama Arhan Sadar Punya Lemparan Super

Ronaldo dan Maradona kemudian makan malam bersama setelah pertandingan. Pada momen itu, Ronaldo pun bertanya-tanya kenapa Maradona memakai dua jam tangan.

Legenda Argentina Diego Maradona bersama pacarnya Rocio Oliva saat mengunjungi Kolkata, India. (AFP)
Maradona tampil dengan mengenakan dua jam tangan. (AFP)

"Diego memakai dua jam tangan dan dia tidak bisa keluar tanpa itu. Saya lalu bertanya mengapa? Dia memberitahu saya bahwa putrinya telah memberinya dua jam dan sejak itu dia tidak pernah melepaskannya," imbuh Ronaldo.

Di akhir sesi makan malam tersebut, Ronaldo sendiri kemudian dibuat terkejut oleh Maradona. Pasalnya, legenda Napoli itu melepaskan satu jamnya dan memberikannya ke Ronaldo.

"Saya tidak mau menerimanya, tapi dia marah atas penolakan saya. Jadi saya akhirnya menerimanya. Saya akan menyimpannya sepanjang hidup sebagai tanda kemurahan hati dan kebaikannya." pungkas Ronaldo Nazario.

Baca Juga: TC Bersama Timnas U-19, Duo Persija Alami Perkembangan Pesat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI