Suara.com - Manchester United akan menjamu Paris Saint-Germain di matchday kelima Grup H Liga Champions, Kamis (3/12/2020) dini hari WIB. Setan Merah berpeluang bikin hattrick kemenangan di Old Trafford.
Ini merupakan pertemuan keempat antara kedua kesebelasan di kompetisi resmi. Secara head-to-head, The Red Devils --julukan Manchester United-- menang dua kali, sementara sisanya jadi milik PSG.
Dua kemenangan tersebut diraih Setan Merah di dua laga terakhir, yakni di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018/2019 dan di matchday kedua Grup H Liga Champions musim ini.
Torehan apik itu membuat MU punya kesempatan meraih hattrick atau tiga kemenangan beruntun melawan Paris Saint-Germain di Old Trafford nanti.
Baca Juga: Atletico vs Bayern Munich Imbang, Simeone Akui Timnya Lemah Dalam Serangan
Kans Bruno Fernandes dan kolega melakukan hal itu cukup terbuka jika melihat performa kedua tim dalam lima laga terakhir di lintas ajang.
Manchester United hanya sekali kalah di lima pertandingan terakhir. Itu terjadi saat menghadapi Arsenal di Liga Inggris 1 November lalu.
Di empat laga sisa, Manchester United tampil cukup konsisten dengan mengalahkan Everton, West Bromwich Albion, Istanbul Basaksehir, dan teranyar Southampton.
Sementara Paris Saint-Germain tidak dalam performa terbaik mereka. Dari lima laga terakhir, tim asuhan Thomas Tuchel cuma menang dua kali, satu imbang, dan dua kalah.
Pada pertandingan terakhir di Liga Prancis, PSG juga tak mampu menampilkan performa menawan. Mereka cuma meraih hasil imbang 2-2 melawan Bourdeux.
Baca Juga: Tekuk Gladbach 3-2, Antonio Conte Puji Semangat Inter Milan
Ole Gunnar Solskjaer menegaskan timnya menargetkan kemenangan dalam laga ini. Manchester United disebut juru taktik Norwegia ingin sesegera mungkin mengunci tiket lolos ke fase gugur.
Manchester United saat ini menduduki puncak klasemen Grup H dengan raihan sembilan poin. Tambahan tiga angka bakal memastikan mereka lolos ke babak 16 besar.
"Semakin cepat Anda lolos semakin baik. Kami ingin menjadi juara grup," kata Ole Gunnar Solskjaer jelang laga MU vs PSG dikutip laman resmi UEFA, Rabu (2/12/2020).
"Kami tampil dengan gaya kami dengan niat menyerang dan bertahan dengan baik melawan tim papan atas, tentu saja. Pola pikir kami adalah memenangkan pertandingan dan memenangkan grup."
Di sisi lain, pelatih PSG, Thomas Tuchel juga menargetkan hal yang sama. Saking pentingnya pertandingan ini, dia menyebut laga menghadapi Manchester United tak ubahnya sebuah final.
"Pertandingan ini seperti final di Old Trafford. Saya benar-benar merasa kami tidak di sini untuk mencari alasan," kata Thomas Tuchel.
"Terserah kita untuk menunjukkan hal terbaik, untuk menang. Target itu mungkin, meskipun itu tantangan besar."
Rekor pertemuan MU vs PSG
Seperti yang telah disebutkan di atas, Manchester United dan PSG telah berjumpa tiga kali diajang resmi dengan Setan Merah untuk sementara unggul 2-1.
Pada pertemuan terakhir, Manchester United menang 2-1 di Parc des Princes berkat gol-gol dari Bruno Fernandes (23' P), dan Marcus Rashford tiga menit jelang waktu normal berakhir.
Kondisi pemain MU vs PSG
Manchester United bisa memiliki hingga enam pemain yang tidak tersedia untuk pertandingan melawan PSG.
David de Gea mengalami cedera saat melawan Southampton dan Alex Telles harus ditarik keluar jelang akhir pertandingan.
Pogba dan McTominay sudah kembali berlatih pada Senin tetapi kemungkinan tidak akan bermain pada Kamis (3/11/2020) nanti.
Luke Shaw kemungkinan akan absen karena cedera hamstring. Sedangkan Anthony Martial juga diragukan setelah tak masuk skuat pada pertandingan MU vs Southampton.
Cedera: Luke Shaw
Diragukan: Paul Pogba, Scott McTominay, Alex Telles, Anthony Martial dan David de Gea
Suspensi: Tidak ada
Paris Saint-Germain juga memiliki beberapa masalah cedera jelang laga penting ini. Julian Draxler hampir pulih tetapi akan absen dalam pertandingan melawan United.
Thilo Kehrer siap menjalani operasi setelah menderita cedera pangkal paha dan Juan Bernat sudah lama absen setelah cedera ACL-nya pada pertandingan pembuka musim ini.
Meski demikian, Thomas Tuchel mendapat kabar baik di mana Marquinhos kemungkinan bisa diturunkan dalam laga ini. Sebelumnya, dia diistirahatkan karena cedera pangkal paha saat melawan Bordeaux.
Cedera: Julian Draxler, Thilo Kehrer dan Juan Bernat
Diragukan: Marquinhos
Suspensi: Tidak ada
Prediksi susunan pemain MU vs PSG
Manchester United (4-2-3-1): Dean Henderson, Aaron Wan-Bissaka, Harry Maguire, Victor Lindelof, Alex Telles, Fred, Nemanja Matic, Donny van de Beek, Bruno Fernandes, Marcus Rashford and Edinson Cavani
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Paris Saint-Germain (4-3-3): Keylor Navas; Alessandro Florenzi, Marquinhos, Abdou Diallo, Layvin Kurzawa; Danilo Pereira, Leandro Paredes, Rafinha; Angel Di Maria, Kylian Mbappe, Neymar
Pelatih: Thomas Tuchel