Suara.com - Training camp (TC) Timnas Indonesia U-19 di Jakarta sudah masuk pekan ketiga. Akan ada beberapa modifikasi latihan yang dilakukan pada pekan ini ini.
Jika pada pekan sebelumnya, para pemain fokus berlatih fisik dan mental serta sedikit bersentuhan bola, kali berbeda. Untuk pekan ini, para pemain akan menggunakan bola meski tujuan materi yang diberikan tetap sama.
Tim pelatih betujuan dengan latihan tersebut, kondisi fisik pemain bisa lebih terjaga. Adapun sentuhan terhadap bola David Maulana dan kawan-kawan tidak hilang.
"Untuk pekan ini memang tidak ada perubahan yang signifikan soal materi latihan. Cuma memang ada sedikit modifikasi dari coach Shin Tae-yong untuk latihan kali ini," kata Asisten Pelatih Timnas U-19, Nova Arianto, saat dihubungi oleh awak media lewat pesan WhatsApp, Selasa (1/12/2020).
Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Bakal Lakoni Sederet Uji Coba dalam TC di Spanyol
"Semua latihan ini bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan level fisik pemain sebelum berangkat ke luar negeri. Modifikasi yang kami lakukan sekarang adalah latihan dengan sentuhan bola dan lebih kepada situasi dalam bermain," tambahnya.
Lebih dari itu, eks penggawa Persib Bandung itu mengungkap perkembangan pemain-pemain baru yang ikut TC. Mereka adalah Titan Agung Bagus, Kakang Rudianto, Alfrianto Nico, Genta Aparedo, Pualam Bahari, dan Syukran Arabia.
Nova mengatakan keenam pemain ini sudah mulai mampu mengikuti ritme latihan yang diberikan oleh Shin Tae-yong. Mereka sudah mulai bisa mengimbangi pemain-pemain yang sebelumnya sudah lama ikut berlatih.
"Adaptasi mereka saya kira berjalan lancar. Perkembangan pemain baru juga cukup baik dan mulai mampu mengimbangi pemain-pemain yang sudah lama menjalani TC bersama Timnas Indonesia U-19," jelasnya.
Namun, lelaki yang pernah bermain untuk Persebaya Surabaya itu tak bisa memberikan penilaian. Sebab, latihan David Maulana dan kawan-kawan masih sebatas meningkatkan fisik dan mental.
Baca Juga: Jawaban PSSI Soal Kapan Shin Tae-yong Kembali ke Indonesia
"Kami belum bisa melihat secara keseluruhan siapa pemain yang menonjol," pungkasnya.
Dalam waktu dekat, rencananya Timnas Indonesia U-19 akan melakukan TC di luar negeri yang kemungkinan berlangsung di Spanyol. PSSI sebelumnya menyebut persiapan ke Spanyol sudah mencapai 80 persen.
Rangkaian TC ini sebagai persiapan untuk menghadapi Piala Asia U-19 di Uzbekistan pada Maret 2021. Selain itu, Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19-- akan berlaga di Piala Dunia U-20 2021, di mana Indonesia jadi tuan rumah.