Prediksi Liverpool vs Ajax, Ujian Bagi The Reds yang Terlunta-lunta

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 01 Desember 2020 | 13:13 WIB
Prediksi Liverpool vs Ajax, Ujian Bagi The Reds yang Terlunta-lunta
Pemain Liverpool rayakan gol Diogo Jota ke gawang Brighton dalam pertandingan Liga Premier Inggris di Amex Stadium, Sabtu (28/11/2020). [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liverpool akan menjamu Ajax Amsterdam pada matchday kelima Grup D Liga Champions. Pertandingan di Stadion Anfield mungkin akan jadi ujian bagi The Reds yang tengah terlunta-lunta.

Badai cedera yang menghantam Liverpool mulai memunculkan 'kerusakan' bagi tim asuhan Jurgen Klopp. Dalam dua laga terakhir di lintas ajang, mereka gagal menang.

Setelah menghancurkan Leicester City 3-0 di Liga Inggris 22 November lalu, skuat Liverpool yang pincang mulai terlihat kesulitan untuk tampil konsisten.

Menghadapi Atalanta di Anfield pada matchday keempat Grup D Liga Champions pada 25 November lalu, The Reds dipermalukan dengan skor 0-2.

Baca Juga: Kabar Buruk, David De Gea Diragukan Tampil di Laga Man United Vs PSG

Misi bangkit saat bertamu ke markas Brighton di lanjutan Liga Inggris pun tak terjadi. Liverpool ditahan imbang tuan rumah di Liga Inggris pekan lalu.

Seraya tengah menyembuhkan luka, Liverpool langsung dihadapkan oleh tim kuat asal Belanda yang penuh talenta, Ajax Amsterdam.

Aksi penyerang Liverpool Roberto Firmino saat melakukan sundulan di tengah kawalan pemain Ajax saat keduanya bertemu di laga perdana Liga Champions Grup D di Johan Cruijff Arena, Rabu (21/10/2020). Liverpool menang tipis 1-0 berkat gol bunuh diri Nicolas Tagliafico. (ANTARA/REUTERS/Piroschka Van De Wouw)
Aksi penyerang Liverpool Roberto Firmino saat melakukan sundulan di tengah kawalan pemain Ajax saat keduanya bertemu di laga perdana Liga Champions Grup D di Johan Cruijff Arena, Rabu (21/10/2020). Liverpool menang tipis 1-0 berkat gol bunuh diri Nicolas Tagliafico. (ANTARA/REUTERS/Piroschka Van De Wouw)

Melihat lini pertahanan Liverpool yang keropos --ditinggal cedera Virgil van Dijk, Trent Alexander-Arnold, dan Joe Gomez, Ajax bernafsu untuk memburu kemenangan.

Pelatih Ajax Erik ten Hag percaya Ajax kini jauh lebih baik dibanding saat pertemuan pertama di Amsterdam Arena pada 21 Oktober lalu. Saat itu, mereka kalah 0-1.

"Kami lebih selaras satu sama lain, performa sejumlah pemain menjadi jauh lebih baik dan tim secara keseluruhan bakal jauh lebih baik untuk memetik hasil positif," kata Ten Hag dikutip dari Liverpool Echo, Selasa (1/12/2020).

Baca Juga: Duh! Jelang Hadapi Bayern Munich, Luis Suarez Positif Covid-19 Lagi

Di sisi lain, manajer Liverpool Jurgen Klopp tak ingin banyak mengeluh dengan situasi timnya. Dia menyebut siapapun pemain yang diturunkan harus berjuang ekstra keras untuk mengamankan hasil maksimal.

"Ini bukan situasi yang sempurna, tetapi jelas tidak cukup banyak orang yang ingin menawarkan kami bantuan apa pun," kata Jurgen Klopp dikutip laman resmi UEFA, Selasa (1/12/2020).

"Kami hanya harus menghadapinya. Saya selalu mengatakan selama kami bisa berbaris dengan 11 pemain, kami akan berjuang dengan semua yang kami miliki. Dan itu masih terjadi," tambahnya.

Rekor pertemuan Liverpool vs Ajax

Liverpool dan Ajax baru tiga kali berjumpa. The Reds dan tim raksasa Belanda sama-sama meraih satu kemengan dan sisanya berakhir imbang, sebagaimana dilansir laman resmi UEFA.

Dua pertemuan awal terjadi di babak play-off Liga Champions --dulu bernama Piala Eropa-- 1966/67. Saat itu Ajax membantai Liverpool 5-1 di leg pertama, dan imbang 2-2 di pertemuan selanjutnya.

Namun di pertemuan terakhir, tepatnya di laga pertama Grup D Liga Champions, Liverpool lebih superior dari Ajax. Mereka berhasil meraih kemenangan 1-0 di Amsterdam Arena.

Kondisi pemain Liverpool vs Ajax

Liverpool masih akan memainkan laga tanpa pilar-pilar penting mereka seperti Virgil Van Dijk, Thiago Alcantara, James Milner, Joe Gomez, Alex-Oxlade Chamberlain, Trent Alexander-Arnold dan Xherdan Shaqiri.

Sementara Jordan Henderson telah kembali ke tim dan keluar dari bangku cadangan melawan Brighton di laga Liga Inggris akhir pekan lalu.

Cedera: Virgil Van Dijk, Naby Keita, Thiago Alcantara, James Milner, Joe Gomez, Alex-Oxlade Chamberlain, Trent Alexander-Arnold dan Xherdan Shaqiri.

Diragukan: Tidak ada

Suspensi: Tidak ada

Sementara Ajax menatap laga ini dalam situasi berlawanan dengan Liverpool. Erik ten Hag tak dibuat pusing lantaran hampir seluruh pemainnya, termasuk Daley Blind fit untuk berlaga.

Satu-satunya pemain Ajax yang dipastikan tak bisa berlaga dalam laga ini adalah Mohammed Kudus. Dia absen hingga 2021 setelah menderita sobek meniskus.

Cedera: Mohammed Kudus

Diragukan: Tidak ada

Suspensi: Tidak ada

Prediksi susunan pemain Liverpool vs Ajax

Liverpool (4-2-3-1): Alisson Becker; James Milner, Joel Matip, Fabinho, Andy Robertson; Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum; Diogo Jota, Roberto Firmino, Sadio Mane; Mohamed Salah

Ajax (4-3-3): Andre Onana; Noussair Mazraoui, Perr Schuurs, Lisandro Martinez, Nicolas Tagliafico; Zakaria Labyad, Daley Blind, Ryan Gravenberch; David Neres, Lassina Traore, Dusan Tadic

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI