Suara.com - Empat tim berhasil melangkah ke fase gugur Liga Europa 2020/2021. Sementara Tottenham Hotspur gagal ke puncak klasemen Grup J meski meraih kemenangan besar.
Liga Europa telah merampungkan matachday keempat pada Kamis (26/11/2020) waktu setempat atau Jumat (27/11/2020) dini hari WIB.
Menyadur laman resmi UEFA, empat tim yang lebih dulu menginjakan kaki ke babak 32 besar Liga Europa adalah Arsenal, Hoffenheim, Leicester, dan AS Roma.
Sementara Tottenham Hotspur masih tertahan di peringkat kedua Grup J dengan raihan sembilan poin, usai menekuk Ludogorets.
Baca Juga: Hasil Liga Europa: Napoli Cukur HNK Rijeka Dua Gol Tanpa Balas
Pada pertandingan di Tottenham Hotspur Stadium itu, gol-gol tim asuhan Jose Mourinho dicetak Vinicius (16', 34'), Harry Winks (63'), dan Lucas Moura (73').
Merujuk statistik usai laga, Tottenham benar-benar tampil begitu dominan dalam laga ini. Disadur dari Livescore, The Lilywhites tak memberi kesempatan bagi tamunya untuk melepaskan tembakan.
Tercatat, Ludogorets gagal melakukan satupun pecobaan ke arah gawang Tottenham. Sementara tim tamu menciptakan 23 tembakkan di mana sembilan mengarah ke gawang.
Namun, kemenangan besar itu tak membuat Tottenham menguasai puncak klasemen, lantaran di laga Grup J lainnya, Royal Antwerp sukses menekuk LASK 2-0.
Kemenangan atas LASK membuat klub asal Belgia itu untuk sementara memuncaki klasemen dengan raihan poin serupa Tottenham yakni sembilan, tetapi unggul head-to-head lantaran menang 1-0 atas The Lilywhites di matchday kedua.
Baca Juga: Lille vs AC Milan, I Rossoneri Harus Puas Pulang dengan Satu Poin
Berikut klasemen Liga Europa usai matchday keempat, Jumat (27/11/2020) dini hari WIB:
Untuk melihat klasemen Liga Europa terbaru, bisa kunjungi tautan berikut ini, >>>Link