Suara.com - Bek kawakan Persija Jakarta, Tony Sucipto mengaku nomor punggung enam adalah favoritnya. Ia merasa selalu beruntung jika mengenakan nomor tersebut.
Namun, eks Persib Bandung itu tak bisa mengenakan nomor kebanggaannya itu pada musim ini. Pasalnya, nomor enam di skuat Persija sudah dipakai oleh gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas.
Yang menarik, Evan sejatinya baru bergabung dengan Persija di musim 2020 ini, sementara Tony sudah menjadi bagian dari Tim Macan Kemayoran sejak 2019 lalu.
Ya, Tony memang kembali kalah cepat. Musim ini ia kalah cepat dengan Evan terkait jersey nomor enam, sementara musim lalu, saat Tony baru datang ke Persija, nomor tersebut sudah menjadi milik bek senior Maman Abdurrahman.
Baca Juga: Andres Iniesta dan Barcelona Jadi Kiblat Evan Dimas sebagai Pesepakbola
"Sejak awal karier, nomor ini sudah melekat di diri saya. Angka enam selalu membawa keberuntungan bagi saya," tutur Tony Sucipto dalam rilis resmi Persija, Rabu (25/11/2020).
Dalam beberapa kesempatan, Toncip --sapaan akrab Tony Sucipto-- memang memilih nomor punggung enam di tim yang ia bela. Seperti ketika masih memperkuat Persib, termasuk juga kala membela Timnas Indonesia.
Saat pemain 34 tahun kelahiran Surabaya itu memperkuat Persija pada periode pertamanya, yakni pada 2011 silam, Toncip juga menggunakan nomor enam. Sayangnya, kini ia tak bisa menggunakan angka favoritnya itu karena sudah digunakan orang lain.
Namun, nomor enam memang tetap identik dengan Toncip. Ia akhirnya memilih menggunakan nomor 16 di periode keduanya bersama Persija, yang sudah dua musim terakhir melekat pada dirinya.
"Walaupun ada angka satu di depannya, tetap saja 16 ada angka enamnya. Jadi, saya tidak ada masalah soal ini," pungkasnya.
Baca Juga: Skuat PSM Makassar Fokus Jaga Kebugaran Jelang Restart Liga 1 2020-2021