Bicara Lawan di Piala Asia U-19, Jack Brown: Tak Boleh Remehkan Kamboja

Senin, 23 November 2020 | 12:55 WIB
Bicara Lawan di Piala Asia U-19, Jack Brown: Tak Boleh Remehkan Kamboja
Selebrasi Jack Brown usai menjebol gawang Makedonia Utara, Minggu (11/10/2020). (Dok. PSSI).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salah satu pemain keturunan, Jack Brown, yang saat ini sedang dipersiapkan untuk bisa memperkuat Timnas Indonesia U-19 berbicara mengenai lawan-lawan di Piala Asia U-19.

Seperti diketahui, Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- akan tampil di Piala Asia U-19 yang dijadwalkan bergulir Maret 2021. Dalam kejuaraan tersebut, Pasukan Merah Putih berada di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Iran, dan Kamboja.

Jack melihat tiga lawan Timnas Indonesia U-19 ini punya karakter yang berbeda. Termasuk Kamboja yang tak bisa dianggap remeh karena punya semangat bertanding luar biasa.

Gelandang serang Timnas Indonesia U-19, Jack Brown. [dok. PSSI]
Gelandang serang Timnas Indonesia U-19, Jack Brown. [dok. PSSI]

"Saya lihat di grup ini semua memiliki kemampuan yang luar biasa. Kita satu grup dengan Uzbekistan, Iran, dan Kamboja. Uzbekistan pasti akan tampil luar biasa karena mereka bermain di kandangnya sendiri," kata Jack Brown saat dihubungi oleh awak media.

Baca Juga: Ketum PSSI Ungkap Banyak Pemain Keturunan yang Ingin Gabung Timnas U-19

"Kedua kita melawan Iran. Siapa yang tidak mengetahui Iran, yang salah satu tim terbaik di Asia. Terakhir Kamboja, tim ini tidak boleh diremehkan, karena mereka memiliki semangat yang bagus dan pasti mereka akan mengejutkan," tambahnya.

Jack berharap Timnas U-19 tetap serius di kejuaraan tersebut. Meski Indonesia sudah dipastikan bakal tampil di Piala Dunia U-20 2021, karena sebagai tuan rumah.

Target dari PSSI yakni empat besar harus tetap diusahakan oleh David Maulana dan kawan-kawan. Sebab, ini menjadi modal yang sangat baik untuk bisa tampil di Piala Dunia U-20 nanti.

"Di Piala Asia U-19, Timnas Indonesia U-19 harus tetap bermain dengan serius. Meski sudah dipastikan tampil di Piala Dunia U-20, tapi kita tetap harus memberikan penampilan yang baik dan bisa memberikan hal yang luar biasa untuk Indonesia," pungkasnya.

Saat ini ada 38 pemain yang sedang mengikuti training camp (TC) Timnas Indonesia U-19 di Jakarta. Mereka semua sedang berjuang mendapatkan tempat utama Garuda Nusantara.

Baca Juga: Jack Brown Bicara Soal Persaingan Lini Depan Timnas Indonesia U-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI