Suara.com - Legenda Manchester United yang juga mantan kapten Timnas Inggris, Bryan Robson melontarkan pujian setinggi langit kepada playmaker Aston Villa yang kini mulai reguler dipanggil skuat The Three Lions, Jack Grealish.
Robbo, demikian Robson akrab disapa, bahkan tak ragu mensejajarkan Grealish dengan eks playmaker Timnas Inggris yang begitu termahsyur di awal 90-an, Paul Gascoigne.
Menurut Captain Marvel --julukan Bryan Robson, Grealish memiliki 'faktor X' sebagai pemain seperti halnya Gazza --sapaan akrab Paul Gascoigne.
Diakuinya, Grealish adalah tipe pesepakbola yang selalu dapat 'memberikan hiburan' bagi penonton setiap kali beraksi di atas lapangan hijau, seperti halnya Gazza dulu.
Baca Juga: Southgate Dukung Jack Grealish Terus Moncer Bersama Timnas Inggris
Robson mengklaim bahwa setelah era Gascoigne selesai, tak ada lagi pesepakbola Inggris yang benar-benar menarik untuk dilihat kecuali Grealish. Sebuah pujian yang tentunya sangat masif dari seorang legenda seperti Robson.
Grealish sendiri memang tampil apik bersama Aston Villa di pentas Liga Inggris dalam dua musim terakhir, setelah sebelumnya juga mencuri perhatian di Divisi Championship.
Penyerang sayap berusia 25 tahun itu pun kini mulai reguler dipanggil ke skuat Timnas Inggris oleh pelatih Gareth Southgate, di mana ia kini sudah mengoleksi 4 caps, termasuk kala tampil penuh 90 menit di big match kontra Belgia dalam lanjutan UEFA Nations League 2020/2021, Senin (16/11/2020) lalu.
"Tidak ada pemain Inggris dalam beberapa tahun terakhir yang membuat saya antusias seperti yang dilakukan Jack Grealish. Permainannya selalu dapat memberikan hiburan tersendiri bagi mata Anda," ucap Robson kepada The Sun.
"Cara dia mengelabui pemain lawan, jangkauan operan dia. Dia pemain yang begitu asyik untuk ditonton."
Baca Juga: Hasil UEFA Nations League Semalam: Spanyol Bantai Jerman, Portugal Menang
"Grealish selalu menjadi yang terdepan, selalu melihat untuk membuat peluang. Ini yang selalu Gazza lakukan, memaksimalkan kemampuannya untuk melewati para bek di kedua sisi, mencetak gol hebat, menyenangkan para penonton."
"Dan beberapa gol dari Grealish benar-benar luar biasa. Anda bisa melihatnya sendiri, seperti halnya Gazza. Dia mencintai apa yang dilakukannya untuk bisa memanipulasi bola."
"Jack Grealish memiliki kemampuan yang alami, seperti yang dipunyai Gazza. Itulah yang membeda mereka dari pemain-pemain lainnya," tandas mantan kapten Manchester United yang dulunya juga dikenal sebagai playmaker ulung tersebut.
Melanjutkan performa apiknya musim lalu, Grealish tampil fenomenal di level klub pada kampanye 2020/2021 ini. Bagaimana tidak, sang bintang telah mengemas 5 gol dan 6 assist untuk Aston Villa, hanya dari 8 pertandingan lintas kompetisi.