Belum Kasih Jawaban, Josep Guardiola Siap-siap Tinggalkan Manchester City?

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 17 November 2020 | 20:08 WIB
Belum Kasih Jawaban, Josep Guardiola Siap-siap Tinggalkan Manchester City?
Manajer Manchester City Josep Guardiola berbicara dalam sesi jumpa pers di Etihad Stadium [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masa depan Josep Guardiola bersama Manchester City masih penuh tanda tanya. Jelang berakhirnya kontrak mantan pelatih Barcelona itu di Etihad Stadium, lelaki yang akrab disapa Pep belum juga memberi jawaban kepada manajemen klub.

Sebelumnya dikabarkan, manajemen klub menanyakan kepada Pep ihwal kesediaannya bertahan minimal satu musim lagi di Etihad Stadium.

Namun baru-baru ini, Pep mengaku belum ada pembicaraan mengenai perpanjangan kontrak. Ia hanya fokus pada timnya selama jadwal padat musim ini.

Kini, di tengah jeda internasional, Pep tentunya memiliki waktu untuk mengesampingkan pertandingan sejenak dan merenungkan kontraknya yang hanya tersisa tujuh bulan.

Baca Juga: Detik-detik Gol Indah Riyad Mahrez yang Jadi Sorotan

Manajer Man City Josep Guardiola berpose dengan trofi pertama yang dipersembahkannya bagi The Citizens [AFP]
Manajer Man City Josep Guardiola berpose dengan trofi pertama yang dipersembahkannya bagi The Citizens [AFP]

Ketika menjalani musim kelimanya di Manchester City, dilaporkan Goal, kandidat presiden Barcelona Victor Font sangat getol merayu Pep untuk pulang ke Camp Nou.

Namun Pep belum juga menanggapi. Akhir Oktober lalu manajer asal Spanyol itu hanya berkata jika ia bahagia di Manchester, Inggris.

"Saya sangat bahagia di sini, senang berada di Manchester dan semoga saya bisa melakukan pekerjaan yang baik musim ini untuk bertahan lebih lama," kata Guardiola di akhir Oktober.

Guardiola Tidak Pernah Ingin Menjadi Sir Alex Ferguson atau Arsene Wenger

Kesepakatan perpanjangan kontrak yang ditawarkan Manchester City hanya berdurasi 12 bulan. Penawaran itu tentunya cocok dengan pendirian Guardiola yang tidak berniat meniru Sir Alex Ferguson atau Arsene Wenger, yang masing-masing bertahan di Manchester United dan Arsenal, selama lebih dari dua dekade.

Baca Juga: Resep Rahasia Lionel Messi agar Tetap Bugar di Usia 33 Tahun

Lelaki berusia 49 tahun itu tidak 'betah' dengan kejenuhan dan selalu mencari ide-ide segar untuk menjaga motivasi para pemainnya.

"Ketika mereka berada di lapangan, mereka melakukan segalanya dengan satu manajer atau lainnya karena mereka sangat profesional dan mereka ingin melakukannya dengan baik," kata Pep.

"Tidak ada yang berubah. Sama sekali tidak ada.”

Mantan pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino. [Glyn KIRK / AFP]
Mantan pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino. [Glyn KIRK / AFP]

Antisipasi, City Kantongi Daftar Kandidat Pengganti Guardiola

Manajemen Manchester City memang tengah berusaha keras mempertahankan Guardiola. Akan tetapi manajemen harus bersiap dengan kemungkinan terburuk.

Goal melaporkan jika City mengantongi daftar kandidat manajer baru jika ternyata Guardiola memutuskan untuk mengakhiri kiprahnya di Etihad Stadium.

Dua nama potensial ada dalam daftar tersebut, yaitu pelatih RB Leipzig saat ini Julian Nagelsman dan mantan bos Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino.

Guardiola tetap menjadi prioritas City. Sebagaimana diketahui, Pep tercatat sebagai pelatih tersukses dalam sejarah klub dengan memenangi dua gelar Liga Premier Inggris dan empat kompetisi piala domestik dalam dalam empat musim.

Meski demikian, mimpi City bersama Pep di ajang Liga Champions belum tercapai. Bahkan performa The Citizens di Liga Champions bisa dibilang mengecewakan.

Guardiola tidak pernah membawa City melampaui babak perempat final. Di tahun 2018 dan 2019, City disingkirkan oleh Liverpool dan Tottenham Hotspur.

Sementara di Liga Champion musim lalu, City disingkirkan wakil Prancis, Lyon, di babak delapan besar.

Josep Guardiola memeluk Lionel Messi usai Barcelona memenangi Piala Raja di tahun 2012. [AFP]
Josep Guardiola memeluk Lionel Messi usai Barcelona memenangi Piala Raja di tahun 2012. [AFP]

Musim ini, City saat ini hanya membutuhkan satu poin untuk mengunci tiket ke babak 16 besar. Namun, ada kekhawatiran bahwa jadwal padat musim ini dapat memengaruhi peluang klub Inggris mana pun untuk bersaing di Eropa dan Liga Premier.

Bertahan di Inggris musim depan, 2021/22, akan memberi Guardiola peluang yang lebih baik untuk memenangi Liga Champions dan juga Liga Premier. Pasalnya ada prospek pemain terbaik dunia Lionel Messi bakal merapat ke Etihad Stadium.

Diberitakan sebelumnya, pemain Argentina itu tidak bahagia di Barca dan musim panas tahun depan kontraknya akan berakhir. Dengan kata lain, City bisa memboyong Messi secara gratis di bursa transfer musim panas tahun 2021.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI