Timnas Prancis Jadi Penawar Situasi Pengap Pogba di Manchester United

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 16 November 2020 | 10:46 WIB
Timnas Prancis Jadi Penawar Situasi Pengap Pogba di Manchester United
Gelandang sentral Timnas Prancis, Paul Pogba. [FRANCK FIFE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Paul Pogba merasa bahagia saat membela tim nasional (Timnas) Prancis. Dia menganggap bermain bersama Les Bleus bagaikan penawar dari situasi pengap di Manchester United.

Hal itu disampaikan Pogba kepada radio RTL sebagaimana diberitakan ESPN, Senin (16/11/2020). Komentar itu jadi indikasi gelandang 27 tahun itu tak kerasan dengan situasinya di Old Trafford.

Pogba tak banyak dilibatkan dalam permainan Manchester United musim ini. Dia hanya menjadi starter di dua dari tujuh pertandingan disemua kompetisi bersama The Red Devils.

Setelah mendapat kritikan bertubi-tubi di Tanah Inggris, Pogba bermain impresif dalam kemenangan 1-0 Prancis atas Portugal di UEFA Nations League pekan lalu.

Baca Juga: Bruno Fernandes Akui Gaya Mainnya Terinspirasi Paul Scholes

"Itu adalah periode yang belum pernah saya alami dalam karir saya sebelumnya, di mana saya biasanya selalu bermain dan selalu memiliki ritme," kata Paul Pogba dikutip dari ESPN.

"Dan tiba-tiba itu berubah. Sedikit demi sedikit, sensasi saya kembali. Saya menemukan diri saya lagi. Inilah yang harus saya lakukan sepanjang waktu dan konsisten."

Gelandang Manchester United, Paul Pogba terlihat kecewa usai melakukan pelanggaran terhadap bek kanan Arsenal, Hector Bellerin, yang berbuah penalti dalam laga lanjutan Liga Inggris, di Old Trafford, Minggu (1/11/2020). [Paul ELLIS / POOL / AFP]
Gelandang Manchester United, Paul Pogba terlihat kecewa usai melakukan pelanggaran terhadap bek kanan Arsenal, Hector Bellerin, yang berbuah penalti dalam laga lanjutan Liga Inggris, di Old Trafford, Minggu (1/11/2020). [Paul ELLIS / POOL / AFP]

Seperti yang terjadi dalam empat tahun terakhir, tim nasional telah membantu Pogba untuk bangkit dari situasi sulit yang dialaminya di klub.

"Tim nasional seperti jendela yang dibuka, itu memberikan udara segar," kata Pogba berkomentar mengenai situasinya.

"Saya berbicara dengan Antoine [Griezmann] dan Raphael [Varane] pada hari Sabtu. Kami duduk saat makan siang bersama dan kami saling bercerita: 'teman-teman, saya tidak tahu apakah kami menyadarinya, tetapi skuad ini luar biasa."

Baca Juga: Bruno Fernandes Pede MU Bisa Juara Liga Inggris Musim Ini

Kendati menganggap Timnas Prancis sebagai penawar saat situasinya tengah sulit. Pogba menegaskan tidak mengkritik Manchester United atau orang-orang di Old Trafford.

Pogba akan kembali merasakan angin segar bersama Timnas Prancis di lanjutan matchday UEFA Nations League. Les Bleus dijadwalkan bakal berjumpa Swedia pada Rabu (18/11/2020) mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI