Suara.com - Pelatih nyentrik RB Leipzig yang baru berusia 33 tahun, Julian Nagelsmann kabarnya diproyesikan sebagai manajer Manchester City berikutnya. Nagelsmann disiapkan sebagai suksesor Pep Guardiola di Etihad Stadium.
Seperti dilansir Sports Mole, kubu The Citizens --julukan Manchester City-- sudah mengambil ancang-ancang mengingat Guardiola belum memperbaharui kontraknya yang kedaluwarsa akhir musim ini.
Eks pelatih Barcelona dan Bayern Munich tersebut baru-baru ini mengesampingkan rencana comeback ke Camp Nou, namun di sisi lain, menurut Sports Mole, juga enggan buru-buru meneken kontrak anyar bersama Manchester City.
Disebutkan, board Manchester City sudah menyiapkan daftar calon pengganti Guardiola jika dia memang benar cabut pada akhir musim ini, yang merupakan musim kelimanya di Manchester.
Baca Juga: Moncer sebagai Bek Bersama Skotlandia, McTominay Permanen Ganti Posisi?
Nah, nama Nagelsmann ada di urutan teratas daftar tersebut. Kubu Manchester City diyakini sangat terkesima dengan rekan jejak pelatih berjuluk 'Baby Mourinho' itu di sepakbola Jerman bersama Hoffenheim dan RB Leipzig, serta juga sepak terjangnya di kancah Eropa.
Namun demikian, Manchester City konon harus merogoh kocek mereka dalam-dalam agar bisa 'membebastugaskan' Nagelsmann, yang masih terikat kontrak bersama Leipzig sampai musim panas 2023 mendatang.
Manchester City disebut-sebut membayar mahar tak kurang dari 10 juta euro jika ingin mengangkut Nagelsmann keluar dari Red Bull Arena --markas RB Leipzig.