Suara.com - Timnas Indonesia U-19 kembali akan menggelar training camp (TC) di Jakarta mulai 13 November 2020 mendatang. Namun, pemusatan latihan di Jakarta ini belum akan dipimpin oleh pelatih Timnas U-19, Shin Tae-yong.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong sedang berada di negara asalnya, Korea Selatan. Saat ini, juru taktik berusia 51 tahun tersebut sedang memantau anak-anak asuhannya menjalani virtual training yang sudah dimulai sejak 5 November lalu.
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan Shin Tae-yong belum akan pulang ke Tanah Air pada 13 November. Oleh sebab itu, TC Timnas Indonesia U-19 nanti akan dipimpin oleh pelatih lokal sampai Shin Tae-yong balik ke Indonesia.
"Shin Tae-yong belum akan pulang pada 13 November 2020. Dia tetap di Korea Selatan dan selebihnya pelatih lokal yang akan menangani," kata Yunus Nusi saat dihubungi awak media lewat sambungan telepon, Rabu (11/11/2020).
Baca Juga: Soal TC Lanjutan Timnas U-19 di Luar Negeri, Ini Penjelasan Plt Sekjen PSSI
Namun, Yunus belum tahu kapan tanggal pasti Shin Tae-yong bakal terbang menuju Indonesia. Yang jelas, ia menyebut bahwa mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu tetap memantau latihan di Jakarta nanti secara virtual.
"Saya lupa persisnya kapan Shin Tae-yong akan kembali ke Indonesia. Dia tetap memonitor secara virtual," pungkas pria yang juga anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.
Setelah TC di Jakarta, kemungkinan David Maulana dan kawan-kawan akan kembali melakukan pemusatan latihan di luar negeri, setelah TC di Kroasia beberapa waktu lalu. Meski belum ada kepastian, PSSI sudah memiliki kandidat negara tujuan, yakni Belanda dan Korea Selatan.
Latihan yang dilakukan Timnas Indonesia U-19 ini sebagai persiapan menghadapi Piala Asia U-19 yang rencananya akan digelar awal 2021.
Selain itu, Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- akan berlaga di ajang bergengsi, yakni Piala Dunia U-20 2021 di mana Indonesia menjadi tuan rumah.
Baca Juga: Kanu Ungkap Pesan Shin Tae-yong Kepada Penggawa Timnas Indonesia U-19