100x100 Tito, Mengenang Hidup Singkat Sang Legenda Barcelona: Tito Vilanova

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 10 November 2020 | 00:05 WIB
100x100 Tito, Mengenang Hidup Singkat Sang Legenda Barcelona: Tito Vilanova
Banner besar bergambar Tito Vilanova dibentangkan jelang pertandingan Barcelona pada 3 Mei 2014. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Barcelona FC saat ini tengah menggarap sebuah film dokumenter untuk mengenang sang legenda Tito Vilanova.

Film tersebut akan fokus pada kiprah Barcelona di musim 2012/13, ketika Tito menggantikan Josep Guardiola sebagai pelatih Blaugrana. Musim yang juga merupakan kabar buruk ketika berita tentang kanker kelenjar parotis yang dideritanya tersebar luas.

Film dokumenter itu diberi judul '100x100 Tito', dan akan tayang perdana di Zoom Festival yang digelar di Igualada pada 24 hingga 29 November.

Musim 2012/13 tercatat sebagai musim bersejarah Barcelona yang ketika itu sukses mengoleksi 100 poin di ajang La Liga untuk pertama kali. Catatan tersebut hingga kini belum terpatahkan oleh penerus Tito di Camp Nou.

Baca Juga: Diminati Barcelona, Memphis Depay Tak Yakin Tetap Bertahan di Lyon

Ribuan bunga diletakkan di depan Stadion Camp Nou pada 26 April 2014 untuk melepas kepergian Tito Vilanova yang meninggal karena kanker. [AFP]
Ribuan bunga diletakkan di depan Stadion Camp Nou pada 26 April 2014 untuk melepas kepergian Tito Vilanova yang meninggal karena kanker. [AFP]

Di akhir musim manajemen klub, pemain dan fans bersorak gembira. Akan tetapi euforia tersebut cepat mereda karena Tito terbaring tak berdaya. Hingga akhirnya sang legenda itu menghembuskan napas terakhirnya pada 25 April 2014, di usia 45 tahun.

Beberapa pemain yang berbicara dalam film dokumenter tersebut antara lain Lionel Messi, Gerard Pique, Cesc Fabregas, Xavi Hernandez, Andres Iniesta dan Thierry Henry.

Jordi Roura, yang merupakan asisten Vilanova dan yang akhirnya memimpin tim utama saat pelatih kepala menerima perawatan, adalah salah satu tokoh kunci dalam film dokumenter tersebut.

"Dia adalah pelatih Barcelona. Meski sakit, dia bertindak sangat normal dan itu tidak umum bahkan jika itu terdengar seperti hal yang jelas," cerita Roura tentang Tito.

Barcelona telah merilis sebuah teaser dari film dokumenter tersebut dan Messi terlihat merefleksikan apa arti Vilanova bagi pemain asal Argentina itu.

Baca Juga: Gelandang Barcelona Ini Tolak Peluang Perkuat Timnas Prancis

Pelatih Barcelona Tito Vilanova bersiap mengangkat trofi La Liga bersama Eric Abidal pada tahun 2013. [AFP]
Pelatih Barcelona Tito Vilanova bersiap mengangkat trofi La Liga bersama Eric Abidal pada tahun 2013. [AFP]

Villanova sendiri merupakan sosok istimewa bagi Messi yang pernah dididiknya di saat mengasah kemampuan di akademi sepak bola Barcelona, La Masia.

"Dia mengenal klub dengan sempurna dan dia mencerminkan semua nilai klub ini," kata Messi.

"Dia rendah hati, sederhana, dan dekat. Sungguh, dia pria yang spektakuler," sambungnya seperti dikutip Marca.

Dalam film dokumenter itu juga akan ada klip arsip Vilanova, termasuk konferensi pers dan perayaan. Ketika Barcelona memenangkan gelar liga tahun itu, Vilanova dan Eric Abidal - yang menjalani transplantasi hati - mengangkat trofi alih-alih sang kapten Carles Puyol.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI