Suara.com - Aston Villa kembali ke jalur kemenangan dengan mempermalukan Arsenal 3-0 dalam laga pekan kedelapan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, Minggu atau Senin (9/10/2020) dini hari WIB.
Hasil itu jadi kemenangan pertama Villa setelah di dua pertandingan terakhirnya mereka selalu menelan kekalahan, serta membuat tim besutan Dean Smith tersebut kembali menanjak ke peringkat keenam klasemen dengan koleksi 15 poin, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.
Sedangkan bagi Arsenal kekalahan kali ini menjadi kali kedua yang dirasakan mereka di kandang sendiri sepanjang tahun 2020 dan tim besutan Mikel Arteta itu sementara turun ke urutan ke-11 klasemen dengan raihan 12 poin.
Jalannya pertandingan
Villa tampil meledak-ledak sejak sepak mula bahkan belum semenit pertandingan berjalan John McGinn berhasil menjebol gawang tuan rumah memanfaatkan umpan tarik Jack Grealish.
Namun, gol itu dianulir setelah wasit Martin Atkinson berkonsultasi hampir empat menit lamanya bersama VAR dengan putusan bahwa Ross Barkley terjebak offside.
Penganuliran itu tak mematahkan semangat para pemain Villa yang terus berusaha menggempur pertahanan tuan rumah hingga akhirnya membuka keunggulan pada menit ke-25 setelah umpan silang Grealish berujung gol bunuh diri Bukayo Saka yang berusaha menutupi ruang gerak Trezeguet.
Arsenal berusaha bangkit dan empat menit jelang turun minum Alexandre Lacazette hampir menyamakan kedudukan, tetapi sundulannya hanya menyerempet bagian atas mistar gawang.
Villa kembali mengawali babak kedua dengan intensitas tinggi, tetapi tembakan jarak dekat Trezeguet masih bisa ditepis oleh kiper Bernd Leno.
Baca Juga: Manchester City dan Liverpool Berbagi Poin di Etihad Stadium
Pada menit ke-70, Nicolas Pepe hampir menyamakan kedudukan tetapi tembakan melengkungnya masih melenceng tipis di sisi gawang.