Tips Michael Owen ke Pesepakbola Muda RI: Anda Harus Hidup untuk Sepakbola

Sabtu, 07 November 2020 | 15:27 WIB
Tips Michael Owen ke Pesepakbola Muda RI: Anda Harus Hidup untuk Sepakbola
Michael Owen. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Lebih lanjut, Owen menyarankan pemain muda Indonesia agar tak menjadikan sepakbola sebagai hobi semata. Tapi juga harus jadi bagian hidup, di mana menjadi kebutuhan sehari-hari.

"Jika ingin menjadi pesepakbola profesional, Anda tidak bisa menjadikan sepakbola sebagai hobi. Anda harus benar-benar hidup untuk bermain sepakbola," ucapnya.

"Sejak Anda bangun di pagi hari, harus ada hasrat untuk bermain, berlatih, dan bekerja keras dari dalam diri sendiri. Saya sendiri, sepakbola mengalir deras di darah saya, yang membuat saya sangat mencintai sepakbola," ia menambahkan.

Selain itu, mental juga menjadi faktor penting bagi para pemain muda Indonesia yang berhasrat untuk berlaga di pentas dunia. Dengan begitu, pemain bisa terus termotivasi meningkatkan kemampuannya.

"Saya pertama kali melakoni debut bersama Liverpool saat masih berusia 17 tahun. Kematangan mental yang saya miliki menjadi faktor penting yang akhirnya membuat saya bisa diberi kepercayaan untuk masuk ke skuat utama," ujarnya.

"Saya yakin kalau akan menjadi pesepakbola profesional. Itulah kenapa saya selalu berusaha berlatih untuk meningkatkan kemampuan saya dan bersemangat untuk melampaui halangan yang dihadapkan kepada saya," ia menambahkan.

Tidak hanya itu, disiplin dan pola hidup sehat juga merupakan bagian penting dalam pengembangan kemampuan pesepakbola usia muda.

"Selalu dengarkan apa kata pelatih, selalu memakan makanan sehat, tidur tepat waktu, bekerja keras, dan terus berlatih untuk meningkatkan kemampuan. Jika anda ingin menjadi pesepakbola profesional, maka Anda harus menjalani hidup sebagai pesepakbola profesional," pungkasnya.

Baca Juga: Kebut Persiapan Piala Dunia U-20, Segini Anggaran untuk Renovasi Stadion

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI