Nyaris Kalah! Real Madrid Jadi Juru Kunci Usai Ditahan Imbang 2-2

Bangun Santoso Suara.Com
Rabu, 28 Oktober 2020 | 05:27 WIB
Nyaris Kalah! Real Madrid Jadi Juru Kunci Usai Ditahan Imbang 2-2
Ekspresi para pemain Real Madrid usai sempat kebobolan dua gol lebih dahulu di laga lanjutan Liga Champions grup B di kandang Borussia Monchengladbach, Rabu (28/10/2020). (Foto: AFP/Ina Fassbender)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liga Champions: Ditahan Imbang 2-2 Monchengladbach, Real Madrid Jadi Juru Kunci

Real Madrid kembali memetik raihan negatif saat menjalani pertandingan kedua Liga Champions di Grup B menghadapi tuan rumah Borussia Monchengladbach di Borussia Park Stadium, Selasa waktu setempat atau Rabu (28/10/2020) dini hari WIB. Benzema cs harus tertahan dengan skor 2-2.

Dalam pertandingan itu, Madrid bahkan sempat tertinggal dua gol yang semuanya diborong oleh penyerang Marcus Thuram di menit 33 dan 58. Madrid yang terus bermain menyerang akhirnya berhasil mencetak dua gol penyeimbang di menit 87 dan 90+3 lewat kaki Karim Benzema dan Casemiro.

Dengan hasil ini, persaingan di Grup B makin seru saja, empat tim semua bermain dengan hasil imbang. Untuk sementara Shakhtar Donetsk yang menahan seri 0-0 Inter Milan berada di puncak klasemen dengan 4 poin. Borussia Monchengladbach ada di posisi kedua dan Inter Milan di peringkat ketiga yang sama-sama mengantongi 2 poin. Sementara Real Madrid jadi juru kunci dengan nilai 1 dari satu kali kalah dan sekali seri.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Bayern Susah Payah Kalahkan Lokomotiv 2-1

Jalannya pertandingan

Real Madrid langsung menggebrak di babak pertama, permainan menyerang tim tamu menjadikan Monchengladbach memilih bertahan total.

Rapatnya permainan bertahan tuan rumah benar-benar menyulitkan Karim Benzema cs membuat peluang, alih-alih mencetak gol.

Setengah jam berlalu Madrid benar-benar buntu. Aksi Karim Benzema yang disokong duet Vinicius Junior dan Marcos Asensio tak juga bisa menembus pertahanan ketat tuan rumah.

Meski banyak bermain bertahan, bukan berarti Monchengladbach tak memiliki peluang. Memanfaatkan permainan Madrid yang menyerang, meninggalkan celah di pertahanan. Hal ini dimanfaatkan Monchengladbach lewat aksi cepat Marcus Thuram.

Baca Juga: Shakhtar Donetsk vs Inter Milan: Duet Lula Mejan, Si Ular Ditahan 0-0

Striker muda Prancis itu sukses menjebol gawang Real Madrid di menit 33 lewat aksinya usai menyisir dari sisi kiri pertahanan Madrid.

Tertinggal satu gol, Madrid makin bernafsu demi menyamakan kedudukan. Namun hingga babak pertama berakhir, skor 1-0 untuk Monchengladbach tak berubah.

Selepas jeda, Madrid kembali bermain menyerang. Sayang bukannya mencetak gol, gawang Courtouis justru kembali kebobolan. Lagi-lagi lewat kaki Marcus Thuram.

Berawal dari sebuah skema sepak pojok, bola liar jatuh di kaki salah satu pemain Monchengladbach yang langsung melepaskan tendangan keras, bola berhasil diblok Courtois, bola muntah langsung disambar Marcus Thuram yang lepas dari jebakan offside dan gol! Madrid makin jauh tertinggal jadi 2-0.

Tertinggal dua gol, pelatih Madrid Zinedine Zidane langsung merubah taktik dengan memasukan Eden Hazard, Luka Modric dan Rodrygo Goes menggantikan Vinicius Junior, Marco Asensio dan Toni Kroos.

Pertandingan makin seru setelah pertandingan babak kedua mendekati akhir. Monchengladbach benar-benar dipaksa bertahan total. Sayang Dewi Fortuna belum berpihak ke tuan rumah.

Sebuah umpan lambung membelah pertahanan Monchengladbach yang sudah dipenuhi pemain Madrid maupun pemain tuan rumah. Bola berhasil ditanduk Casemiro dengan lompatan tinggi ia memberikan umpan ke depan gawang lawan yang langsung disambut tendangan Benzema gol! skor berubah 2-1.

Memasuki injury time Madrid akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Proses nyaris sama dengan gol pertama, sebuah bola umpan jauh kali ini disambut oleh kepala Sergio Ramos, bola tandukannya pas betul jatuh di kaki Casemiro yang langsung mencocor bola ke gawang kosong dan gol!

Tak lama setelahnya wasit langsung meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Susunan pemain:

Borussia Monchengladbach (4-2-3-1): Yann Sommer, S Lainer, M Ginter, N Elvedi, R Bensebaini, C Kramer, F Neuhas, J Hofmann, L Stindl, Marcus Thuram, A Plea

Real Madrid (4-3-3): T Courtouis, R Mendy, Sergio Ramos, R Varane, Lucas Vasquez, Toni Kroos, Casemiro, F Valverde, Vinicius Junior, Marco Asensio, Karim Benzema

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI