Ingin Penonton Banjiri Piala Dunia, Menpora Berharap Pandemi Segera Berlalu

Indonesia akan menggelar Piala Dunia U-20 tahun depan.
Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, berharap Piala Dunia U-20 2021 bisa dihadiri penonton agar kejuaraan sepakbola junior paling bergengsi di dunia itu semakin menarik dinikmati.
Seperti diketahui, dunia kini sedang dihantui pandemi virus corona. Tidak ada yang bisa memprediksi kapan pandemi COVID-19 bakal berakhir.
Indonesia yang menjadi tuan rumah di Piala Dunia U-20 2021 juga terdampak wabah corona ini. Bahkan, jumlah kasus positif virus yang berasal dari China itu terus meningkat setiap harinya.
Sementara Piala Dunia U-20 dijadwalkan berlangsung pada 20 Mei sampai 11 Juni 2021. Bukan tidak mungkin FIFA selaku pemilik event memutuskan tak ada penonton pada gelaran Piala Dunia nanti.
Baca Juga: PSSI Serahkan 60 Nama Pemain Indonesia ke Pelatih Belanda, PT LIB: Kami Tak Memaksa
Namun, Menpora berharap hal itu tidak terjadi. Ia berdoa pandemi COVID-19 di Tanah Air bisa hilang sebelum Piala Dunia dimulai.

Terlepas dari itu semua, Amali menegaskan akan mendukung apapun keputusan FIFA.
"Kami berharap pandemi akan melandai sampai di akhir tahun dan di awal tahun sudah mulai hilang," kata Amali saat menjadi pembicara dalam acara webinar, Selasa (27/10/2020).
"Kami berharap pertandingan itu ada penonton, tetapi itu pun nanti dilihat juga situasinya, FIFA yang akan menentukan apakah boleh atau tidak," tambahnya.
Pria yang juga menjabat sebagai Ketua panitia penyelenggara Piala Dunia U-20 2021 alias INAFOC itu berjanji akan menyiapkan persiapan yang maksimal dalam penyelenggaraan Piala Dunia U-20. Termasuk menyiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan kesehatan.
Baca Juga: Menpora Tersenyum Sebut Nama Emil Audero, Dean James dan Pelupessy, Kenapa?
"Tugas kami sebagai tuan rumah menyiapkan dengan sebaik-baiknya untuk hospitality dan berbagai perangkat yang dibutuhkan FIFA untuk penyelenggaraan itu," pungkasnya.