Suara.com - Real Madrid akan dijamu oleh Barcelona dalam laga bertajuk El Clasico jilid satu La Liga Spanyol musim ini. Pertandingan sarat gengsi tersebut akan tersaji di Stadion Camp Nou, Sabtu (24/10/2020).
Jelang El Clasico, Real Madrid tengah berada di situasi yang kurang menguntungkan. Pelatih Zinedine Zidane terancam tidak bisa menurunkan sang kapten Sergio Ramos yang tengah dibekap cedera.
Cedera tersebut membekap Ramos ketika Madrid dikalahkan tim promosi Cadiz 0-1, Minggu (18/10/2020). Pemain bertahan andalan Madrid itu meninggalkan lapangan lebih cepat setelah mengalami masalah di lutut kirinya.
Akibat cedera tersebut, Ramos pun tidak dimainkan oleh Pelatih Zinedine Zidane ketika Real Madrid menjamu Shakhtar Donetsk di Liga Champions, 21 Oktober 2020.
Baca Juga: Luis Milla: Barcelona Harus Mulai Cari Pengganti Messi
Tanpa Ramos, benteng pertahanan Madrid terbukti lemah. Di babak pertama Madrid sudah kebobolan tiga gol. Meski di akhir laga Los Blancos memangkas jarak menjadi 2-3.
Tanpa Ramos, Luis Milla yang pernah bermain untuk Real Madrid mengingatkan mantan timnya tersebut untuk waspada saat menghadapi Barcelona.
Absennya Ramos, menurut Milla, membuat lini belakang Madrid rapuh.
"Contohnya di Liga Champions, Real Madrid kalah tanpa diperkuat Sergio Ramos," kata Luis Milla yang menjadi pembicara pada webinar El Clasico lewat aplikasi Zoom, Kamis (22/10/2020).
"Ramos memiliki kemampuan leadership yang bagus, pertahanan Madrid tanpa dirinya berantakan," tambah lelaki yang juga pernah memperkuat Barcelona itu.
Baca Juga: Real Madrid Tumbang, Presiden Klub Sambangi Zidane dengan Wajah Merah Padam
Milla pun berharap Zidane bisa menempatkan pemain pengganti yang tepat untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Ramos.
"Real Madrid harus bekerja keras untuk mencari pengganti Ramos," pungkas lelaki yang pernah menukangi Timnas Indonesia U-22 ini.
Saat ini Real Madrid berada di posisi tiga klasemen dengan mengantongi 10 poin dari lima pertandingan. Sementara Barcelona yang baru melakoni empat pertandingan, masih tercecer di posisi sembilan dengan koleksi tujuh poin.