Suara.com - Gelandang sentral Atletico Madrid, Hector Herrera, sesumbar timnya masih berpeluang untuk menjuarai Liga Champions musim ini, meski Los Colhoneros belum apa-apa sudah rontok di laga matchday pembuka.
Melakoni laga matchday 1 Grup A dengan melawat ke markas Bayern Munich, Allianz Arena, Kamis (22/10/2020) dini hari WIB, Atletico Madrid asuhan Diego Simeone rontok dengan skor telak 0-4.
Kingsley Coman mengemas dua gol untuk Bayern di laga ini (28' dan 72'), sementara dua gol lainnya tim juara bertahan Liga Champions tersebut dicetak Leon Goretzka (41') dan Corentin Tolisso (66').
Atletico sendiri praktis kalah kelas dari Bayern pada laga dini hari tadi. Herrera dan kawan-kawan kalah jauh dalam segala aspek, mulai dari percobaan tembakan, tembakan tepat sasaran, penguasaan bola, hingga jumlah serta akurasi passing.
Baca Juga: Kalah Back-to-back di Kandang, Luka Modric Tampik Real Madrid Krisis
Hasil ini sendiri membuat Los Colchoneros telah kalah tiga kali dari empat pertandingan terakhirnya di babak grup Liga Champions --ditarik dari musim lalu.
Ini sangat mengkhwatirkan, pasalnya jumlah kekalahan seperti itu sebelumnya baru terjadi ketika Atletico melewati 25 pertandingan di kompetisi antarklub Eropa paling elite tersebut.
Meski demikian, Herrera sendiri mengatakan jika publik janganlah dulu mencoret Atletico dari peta persaingan di Liga Champions musim ini.
"Skor akhir tidak merefleksi keadaan yang sebenarnya," Herrera berkeras meski timnya kalah telak dari Bayern, seperti dilansir Tribal Football.
"Perlu diingat kami menghadapi juara Eropa, tim terbaik di dunia, namun kami tampil bagus. Mungkin itu terlihat buruk di papan skor, namun kami juga membuat beberapa peluang," celoteh pemain internasional Meksiko berusia 30 tahun itu.
Baca Juga: Tak Ada Ruang untuk Rasisme, Griezmann: Ansu Fati Pantas Dapat Respek!
"Jangan buru-buru mencoret kami. Apa pun bisa terjadi di Liga Champions, dan saya yakin kans kami untuk berprestasi di Liga Champions musim ini masih terbuka. Ini bukan akhir dunia bagi kami, musim masih panjang!" tuturnya.
"Lihatlah hari ini. Skornya memang kejam untuk kami, namun kami tidak pernah berhenti bekerja dan melawan. Dengan sikap seperti itu, hal-hal hebat bisa kami raih, tak ada keraguan!" celoteh mantan gelandang andalan FC Porto itu.
"Kami akan mengevaluasi pertandingan ini, untuk melihat di mana letak kegagalan kami dan mencoba mencari solusi. Kami harus terus meningkatkan kemampuan sekarang, dan melanjutkan apa yang kami lakukan dengan baik. Sekaranglah waktunya untuk memperlihatkan betapa bagusnya kami," pungkasnya.