Prediksi Real Madrid vs Shakhtar Donetsk di Liga Champions Malam Ini

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 21 Oktober 2020 | 15:43 WIB
Prediksi Real Madrid vs Shakhtar Donetsk di Liga Champions Malam Ini
Penyerang Real Madrid, Karim Benzema. [GABRIEL BOUYS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Real Madrid akan melakoni matchday 1 Grup B Liga Champions 2020/21 dengan menjamu Shakhtar Donetsk pada , Rabu (21/10/2020). Los Blancos siap mengamankan tiga poin di laga pertama ini.

Pertandingan Real Madrid vs Shakhtar Donetsk akan dihelat di Estadio Alfredo Di Stefano pada Rabu (21/10/2020) malam WIB. Pada laga ini Madrid memang lebih diunggulkan dari wakil Ukraina ini.

Selain sebagai tuan rumah, Real Madrid juga adalah pemegang rekor 13 gelar juara di kompetisi elit Eropa ini. Meski demikian, performa Madrid tidak terlalu manis di dua musim terakhir Liga Champions.

Langkah Real Madrid selalu terhenti di babak 16 besar. Sebab itu, Real Madrid membutuhkan awal yang baik dengan meraih tiga poin sebagai modal melangkah lebih baik di musim ini.

Baca Juga: El Clasico: Barcelona Bisa Apa Tanpa Luis Suarez ?

Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane berbicara kepada para pemainnya saat menghadapi Leganes di pekan terakhir Liga Spanyol di Estadio Municipal Butarque. PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP
Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane berbicara kepada para pemainnya saat menghadapi Leganes di pekan terakhir Liga Spanyol di Estadio Municipal Butarque. PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane telah menyiapkan skuat terbaik guna mengamankan tiga poin. Tentu Zidane tahu tiga poin awal sangat penting bagi mereka yang berada di grup yang cukup berat ini.

Selain Shakhtar, grup B ini juga diisi oleh Inter Milan dan Borussia Monchengladbach. Jadi penting baghi Madrid bisa menang di laga ini sebelum menghadapi laga yang semakin berat selanjutnya.

Zidane pun tampaknya telah menyiapkan formasi 4-3-3 guna membidik tiga poin ini. Trio Marco Asensio, Karim Benzema dan Vinicius Junior siap mengisi lini serang Los Blancos.

Sementara di kubu Shakhtar Donetsk, pelatih Luis Castro pun berharap bisa mencuri poin dari markas Real Madrid. Formasi 4-2-3-1 tampaknya sudah disiapkan Luis Castro dengan mengandalkan Dentinho di lini depan.

Di atas kertas Real Madrid lebih diunggulkan di laga ini. Madrid juga punya sendiri rekor apik lawan Shakhtar dengan memenangi dua pertemuan lawan juara Ukraina itu di fase grup Liga Champions 2015/2016.

Baca Juga: Liverpool Minus Virgil van Dijk, Ajax Tetap Waspada

Madrid juga punya rekor tangguh lawan klub Ukraina, tak pernah terkalahkan di kandang sendiri. Mampukah Los Blancos mengamankan tiga poin di laga pertama ini fase grup ini. Kita saksikan saja.

Prakiraan Susunan Pemain :

Real Madrid (4-3-3): Courtois; Marcelo, Varane, Militao, Mendy; Kroos, Casemiro, Valverde; Vinicius, Benzema, Asensio.
Pelatih: Zinedine Zidane.

Shakhtar Donetsk (4-2-3-1): Trubin; Kornilenko, Bondar, Khocholava, Dodo; Patrick, Maycon; Taison, Kovalenko, Marlos; Dentinho.
Pelatih: Luis Castro.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI