Suara.com - Berikut link live streaming pertandingan Timnas Indonesia U-19 vs Hajduk Split dalam laga uji coba yang sebentar lagi akan kick off.
Pertandingan Timnas Indonesia U-19 vs Hajduk Split akan digelar di Stadion Sloga Mravince, Split, Kroasia, Selasa (20/10/2020) pukul 15.45 WIB.
Ini merupakan pertandingan dadakan bagi kedua kesebelasan karena Timnas U-19 seharusnya melawan Bosnia-Herzegovina. Namun, laga kedua tim ini dibatalkan karena beberapa pemain Bosnia positif COVID-19.
Bagi Pelatih Timnas U-19 Shin Tae-yong serta pemain-pemainnya ini menjadi tantangan sendiri. Pasalnya, mereka minim persiapan untuk bisa melawan Hajduk Split.
Baca Juga: Februari 2021, Timnas Indonesia U-19 Siap Mentas di Piala Asia U-19
Apalagi, Hajduk Split adalah salah satu tim kuat di Kroasia. Di Liga junior alias U-19, Hajduk Split adalah pimpinan klasemen.
Akan tetapi, ini menjadi kesempatan bagi Shin Tae-yong menguji kekuatan Witan Sulaeman dan kawan-kawan. Juru racik asal Korea Selatan itu bisa melihat anak asuhannya keluar dari tekanan lawan.
Untuk formasi, Shin Tae-yong kemungkinan tak banyak melakukan perubahan. Susunan terbaik tetap akan diturunkan oleh pelatih berusia 51 tahun tersebut.
Elkan Baggott bersama Rizky Ridho akan mengawal lini bertahan. Sementara di tengah, duet David Maulana dan Brylian Aldama akan menjadi kunci serangan.
Sedangkan Witan Sulaeman di sektor sayap akan menjadi motor serangan membongkar pertahanan lawan. Braif Fatari yang baru sembuh dari cedera kemungkinan bakal menjadi ujung tombang.
Baca Juga: Target Ambisius Indonesia di Piala Dunia U-20 2021, Lolos ke Perempatfinal
Pertandingan timnas Indonesia U-19 vs Hajduk Split rencananya akan disiarkan langsung oleh stasiun NET TV mulai pukul 15.45 WIB.
Aksi Witan Sulaeman dan kawan kawan juga dapat disaksikan lewat live streaming Mola TV dengan mengklik tautan link live streaming timnas Indonesia U-19 vs Hajduk Split >> di sini.