Suara.com - Neymar kini bisa dibilang sebagai salah satu legenda Timnas Brasil. Salah satunya karena ia baru saja sukses jadi pencetak gol terbanyak kedua Selecao melewati Ronaldo Nazario.
Tambahan gol Neymar dicetak saat Brasil mengalahkan Peru 4-2 dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan yang dihelat di Kota Lima, Rabu (14/10/2020) pagi WIB. Bintang Paris Saint-Germain itu bikin hat-trick.
Neymar mencetak gol masing-masing pada menit ke-28, 83', dan 90', dan satu gol lainnya dicetak oleh Richarlison menit ke-64. Sedangkan dua gol Peru dilesakkan Andre Carillo (6') dan Renato Tapia (59').
Berkat tambahan tiga gol tersebut, Neymar kini telah mengoleksi 64 gol internasional, melewati Ronaldo Phenomenon (62 gol) dan Pele (77 gol). Ia pin berpotensi jadi pencetak gol terbanyak mengingat usianya baru 28 tahun.
Baca Juga: Pujian Tite untuk Neymar Usai Lewati Rekor Gol Ronaldo di Timnas Brasil
Menanggapi prestasinya tersebut, Neymar bukannya jemawa. Eks pemain Barcelona itu justru bersikap rendah hati dengan menaruh rasa hormat pada Ronaldo Phenomenon.
Sikap rendah hati Neymar ditunjukkan dalam sebuah foto yang diunggah di Instagramnya. ''Dengan segala rasa hormat padamu Phenomeno @ronaldo,'' tulisnya.
Neymar pun kini dibanjiri pujian, salah satunya dari pelatih Timnas Brasil, Tite. Sang pelatih menyebut bahwa Neymar memang layak mendapatkan ini semua.
''Setiap momen bersejarah dalam pemilihan, setiap generasi, memiliki nilai-nilainya sendiri," kata Tite dalam konferensi pers usai laga Peru vs Brasil, dikutip dari Globo.
"Ia memiliki Ronaldo, fenomena luar biasa. Ada Rivaldo, Romario, Bebeto, masing-masing ada momennya sendiri-sendiri. Tidak adil untuk membuat perbandingan secara bertahap,'' imbuhnya.
Baca Juga: Omongannya Pedas, Sergio Aguero Minta Lionel Messi Pukul Kapten Bolivia
"Apa yang bisa saya katakan adalah bahwa Neymar memiliki ketidakpastian ini. Dia adalah busur dan anak panah. Dia adalah pemain untuk membantu dan menyelesaikan juga, lebih baik dan lebih baik dan dengan tingkat kematangan yang meningkat,'' pungkas Tite.