Suara.com - Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps, memuji skuatnya setelah membuat bintang Portugal Cristiano Ronaldo tidak berkutik saat kedua tim bermain imbang tanpa gol, Minggu (12/10/2020)
Tidak ada pemenang dalam laga Prancis vs Portugal pada lanjutan UEFA Nations League di Stade de France setelah kedua tim bermain imbang 0-0.
Itu adalah pertemuan pertama kedua tim sejak kemenangan Portugal di final Euro 2016, tetapi pada laga ini tidak ada gol tercipta meski kedua tim memiliki peluang.
Hasil imbang tersebut membuat kedua tim masih sama sama memuncaki klasemen Nation League Grup A3 setelah sama sama mengumpulkan tujuh poin.
Baca Juga: Hasil UEFA Nations League: Belanda Ditahan Imbang Bosnia 0-0
Usai laga, Deschamps pun mengakui skuatnya bisa lebih baik lagi, namun dia senang para pemainnya bisa meredam lini serang Portugal yang diisi Ronaldo.
"Kami selalu bisa lebih baik," kata Deschamp seperti dilansir Livescore. "Dengan kualitas lawan kami melakukan pencegahan, kami tidak melihat Ronaldo malam ini."
"Itu lebih sulit bagi para penyerang dalam permainan ini. Terkadang gerakannya tidak bagus, terkadang umpan tidak sampai."
"Kami harus melakukan lebih baik pada langkah terakhir untuk memenangkan pertandingan," ujar pelatih timas Prancis ini.
Deschamps sangat ingin menyoroti kerja pertahanan yang sangat baik dari kedua tim dalam menutup dua susunan pemain yang penuh kualitas menyerang.
Baca Juga: Erling Haaland Cetak Hattrick, Norwegia Libas Romania 4-0
"Kami tahu bahwa Portugal adalah tim yang hebat, kami harus membicarakan kualitas pertahanan kedua tim," katanya.
"Para gelandang sangat efisien dalam hal akurasi teknis ... mereka membuat kami memiliki kendali lebih, terutama di babak kedua."
Selanjutnya, Prancis akan melakukan pertandingan tandang menghadapi Kroasia pada pertengahan pekan ini.