Istri Kiper Man United Ini Pernah Izinkan Suaminya Selingkuh dengan Rihanna

Irwan Febri Rialdi Suara.Com
Jum'at, 09 Oktober 2020 | 12:55 WIB
Istri Kiper Man United Ini Pernah Izinkan Suaminya Selingkuh dengan Rihanna
RIO DE JANEIRO, September 11, 2011 - Singer RIHANNA the show, during the Rock in Rio. in Rio de Janeiro
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Istri dari kiper Manchester United, Sergio Romero, yakni Eliana Guercio baru-baru ini tengah menjadi sorotan. Hal itu tidak lepas dari sikapnya yang mengecam manajemen Setan Merah di media sosial.

Eliana Guercio marah-marah ke Manchester United karena suaminya tidak diizinkan hengkang di bursa transfer musim panas 2020. Padahal, Sergio Romero gencar dirumorkan bakal bergabung dengan Everton.

"Sergio Romero bekerja keras untuk klubnya. Trofi terakhir yang mereka menangkan, diraih bersamanya (Liga Europa 2017)," tulis Guercio.

"Dia membantu tim mencapai empat final/semi-final dan kemudian dia ditinggalkan di bangku cadangan hanya untuk kehilangan semuanya. Sudah waktunya bagi mereka untuk mengembalikan kesempatan untuk dan melepaskannya," imbuhnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong akan Perbaiki Hal Ini Agar Performa Timnas U-19 Tetap Terjaga

Istri Sergio Romero, Elianna Guercio, mengecam Manchester United. (Instagram/@elianaguercio12).
Istri Sergio Romero, Elianna Guercio, mengecam Manchester United. (Instagram/@elianaguercio12).

Walau terkenal galak dan blak-blakan di media sosial, Eliana Guercioo memiliki sifat yang unik pula. Dirinya pernah mengizinkan suaminya selingkuh dengan penyanyi Rihanna.

Dilansir dari The Sun, sekitar enam tahun lalu, Rihanna dikabarkan tertarik dengan Romero. Emilia Guercio yang mengetahui hal itu justru memberikan lampu hijau, dengan syarat sang suami harus menjuarai Piala Dunia 2014.

"Jika Romero menang Piala Dunia, saya akan membiarkan dia (Rihanna) memilikinya selama sepekan," kata Guercio

Namun, perselingkuhan tersebut akhirnya batal terjadi karena Rumero bersama Timnas Argentina hanya melaju hingga final Piala Dunia 2014. Di partai puncak, Lionel Messi dan kolega kalah 0-1 dari Jerman.

Baca Juga: Timnas U-19 Libas NK Dugopolje 3-0, Shin Tae-yong Puji Performa Skuatnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI