Liga 1 2020 Belum Jelas, Barito Putera: Lebih Baik Diganti Turnamen

Jum'at, 02 Oktober 2020 | 12:55 WIB
Liga 1 2020 Belum Jelas, Barito Putera: Lebih Baik Diganti Turnamen
Logo Liga 1 2020. (Suara.com/ Adie Prasetyo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman memberi saran kepada PSSI untuk mengganti kompetisi Liga 1 2020 menjadi turnamen. Ini setelah kompetisi urung restart pada 1 Oktober, lantaran tidak keluarnya izin dari kepolisian.

Seperti diketahui, pandemi COVID-19 di Tanah Air yang masih mengkhawatirkan membuat Polri tidak menerbitkan izin keramaian, sehingga pertandingan-pertandingan pun tak bisa digelar.

Hasnuryadi mengatakan, pandemi virus Corona ini tidak bisa diprediksi kapan mengalami penurunan. Menurutnya, jika kompetisi terus ditunda, tentu akan merusak rancangan tim.

"Sekadar masukan saja, kalau memang keadaannya masih belum ada kepastian, alangkah baiknya apakah dihentikan saja dahulu musim 2020 ini," kata Hasnuryadi Sulaiman dalam keterangannya kepada awak media.

Baca Juga: Skuat Timnas Indonesia U-19 Mulai Fokus Latih Kekuatan Otot

"Nanti kalau memang ternyata sudah ada kepastian, kita ganti dengan turnamen pramusim saja. Artinya masuk musim baru saja," sambungnya. 

"Khawatirnya kalau terlalu dipaksakan, nanti ada terpotong puasa dan persiapan sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 ( 2021). Kalau seperti itu, apa tidak lebih baik diganti dengan turnamen pramusim saja?"

Namun, Hasnuryadi menyatakan jika memang sarannya direstui oleh PSSI, tentu harus juga disetujui oleh klub-klub peserta Liga 1 lainnya. 

"Tapi ini tentu harus dengan kesepakatan bersama dengan peserta lainnya," tutupnya.

Baca Juga: Imbas Kembali Ditangguhkannya Liga 1 2020, Gairah Skuat Persebaya Menurun

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI