Cetak Gol Kemenangan Melawan Dinamo Zagreb, Witan: Berkat Kerja Keras Tim

Selasa, 29 September 2020 | 11:22 WIB
Cetak Gol Kemenangan Melawan Dinamo Zagreb, Witan: Berkat Kerja Keras Tim
Pemain Timnas Indonesia U-19 Witan Sulaeman saat beruji coba dengan Dinamo Zagreb (1-0). (dok. PSSI).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Witan Sulaeman mengungkap rahasia berhasil mencetak satu gol kemenangan untuk Timnas Indonesia U-19 saat  mengalahkan Dinamo Zagreb pada laga uji coba di Stadion Maksimif (Dinamo Zagreb Academy), Zagreb, Senin (28/9/2020) malam.

Gol tunggal Witan dicetak pada menit 38. Pemain asal klub FK Radnik Surdulica, Serbia tersebut mencetak angka setelah melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti usai melawati dua bek lawan.

Witan mengaku hanya mengikuti arahan dari tim pelatih sepanjang jalannya pertandingan. Mantan penggawa PSIM Yogyakarta ini bersyukur bisa memberi kemenangan untuk Timnas Indonesia U-19.

Selebrasi para pemain Timnas Indonesia U-19 usai menjebol gawang Dinamo Zagreb (dok. PSSI).
Selebrasi para pemain Timnas Indonesia U-19 usai menjebol gawang Dinamo Zagreb (dok. PSSI).

"Kemenangan ini berkat kerja keras tim dan kami mengikuti instruksi pelatih. Meski begitu, kami masih terus belajar dan memperbaiki kekurangan yang ada," kata Witan dikutip dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Kalahkan Dinamo Zagreb, Timnas Indonesia U-19 Masih Kurang di Semua Lini

Kemenangan ini menutup rangkain uji coba Timnas Indonesia U-19 selama menjalani training camp (TC) di Kroasia. Sebelumnya, Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19-- sudah tujuh kali melakukan uji tanding.

Yaitu melawan Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), Qatar (2-1 dan 1-1), serta Bosnia-Herzegovina 0-1. Timnas Indonesia U-19 akan berada di Kroasia sampai dengan akhir September 2020.

Setelah itu, Pasukan Merah Putih akan melanjutkan TC di Turki. Sama seperti di Kroasia, di Turki Timnas Indonesia U-19 juga akan melakukan laga uji coba.

Beberapa lawan sedang dijajaki oleh PSSI. Diantaranya Uni Emirat Arab (UEA), Iran, Mesir, dan tuan rumah Turki itu sendiri.

Rencananya, Timnas Indonesia U-19 akan bertolak ke Turki pada 2 Oktober mendatang. Saat ini, armada Shin Tae-yong hanya tinggal menghabiskan sisa waktu untuk berlatih di Kroasia.

Baca Juga: Hits Bola: Gol Witan Paksa Dinamo Zagreb Berlutut di Kaki Pemain Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI