Suara.com - Timnas Indonesia U-19 sukses meraih kemenangan 1-0 atas Dinamo Zagreb pada laga uji coba di Komplek Stadion Maksimir (Dinamo Zagreb Academy), Zagreb, Senin (28/9/2020) malam. Namun, Pelatih Shin Tae-yong menilai skuat Merah Putih masih ada kekurangan di semua lini.
Gol tunggal Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- diciptakan oleh Witan Sulaeman di menit ke-38. Pertandingan melawan Dinamo Zagreb merupakan uji coba terakhir bagi Timnas U-19 selama menjalani training camp (TC) di Kroasia.
Usai laga, Shin Tae-yong mengatakan para pemain bermain menunjukkan perkembangan yang positif. Namun, kekurangan masih terlihat dari semua lini.
"Permainan semakin stabil dari setiap laga uji coba. Namun semua lini masih ada kekurangan dan perlu pembenahan. Kami akan terus memperbaikinya dan pemain terus bekerja keras," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.
Baca Juga: Hits Bola: Gol Witan Paksa Dinamo Zagreb Berlutut di Kaki Pemain Indonesia
Dengan kemenangan ini, David Maulana dan kawan-kawan sudah melakoni tujuh kali laga uji coba selama di Kroasia. Sebelumnya, mereka sudah melawan Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), serta dua kali melawan Qatar (2-1 dan 1-1), dan Bosnia-Herzegovina (0-1).
Setelah ini, Timnas Indonesia U-19 akan melanjutkan TC di Turki. Sama seperti di Kroasia, di Turki armada Shin Tae-yong juga akan melakukan pertandingan uji coba.
Kemungkinan Timnas U-19 akan bertolak ke Turki pada 2 Oktober mendatang. Saat ini PSSI tengah berkoordinasi dengan negara-negara calon lawan Witan Sulaeman Cs.
Ada beberapa lawan yang kemungkinan dihadapi. Diantaranya Uni Emirat Arab (UEA), Mesir, Iran, dan tuan rumah Turki sendiri.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Lanjut TC ke Turki, PSSI Bakal Gelar Turnamen Mini