Sementara itu, satu laga leg pertama playoff lainnya dini hari tadi yang berlangsung di Aker Stadion, Norwegia, tuan rumah Molde FK dan wakil Hungaria, Ferencvaros terlibat dalam hujan enam gol ketika bermain imbang 3-3.
Ferencvaros sempat unggul dua gol lewat Franck Boli dan Myrto Uzuni, tetapi Molde membalikkan keadaan melalui Leke James, Magnus Eikrem dan Martin Ellingsen.
Tiga menit jelang bubaran, Ferencvaros memaksakan skor imbang lewat eksekusi penalti Ihor Kharatin. Molde, yang pernah dibesut pelatih Manchester United saat ini, Ole Gunnar Solskjaer pun harus puas dengan hasil imbang di kandang pada leg pertama ini.
Ferencvaros akan gantian jadi tuan rumah untuk leg kedua minggu depan yang dijadwalkan berlangsung di Groupama Arena, Budapest.
Dengan ini, keseluruhan laga leg pertama playoff Liga Champions 2020/2021 pun telah rampung dihelat. Gelaran leg kedua akan dihelat pekan depan untuk menjaring enam tim sisa yang bakal lolos ke fase grup.
Hasil Liga Champions 2020/2021 (Playoff leg pertama):
Rabu (23/9/2020)
Slavia Praha 0-0 FC Midtjylland
Maccabi Tel Aviv 1-2 RB Salzburg
Baca Juga: Saat Luis Suarez Menangis usai Pamitan dengan Rekan-rekannya di Barcelona
Krasnodar 2-1 PAOK