Jadwal Piala Liga Inggris Nanti Malam, Ada Duel Leicester vs Arsenal

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 23 September 2020 | 17:14 WIB
Jadwal Piala Liga Inggris Nanti Malam, Ada Duel Leicester vs Arsenal
Striker Leicester City mencetak gol penyeimbang 1-1 atas Arsenal dalam laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-32 di Emirates Stadion, Rabu (8/7/2020) dini hari WIB. (Foto: AFP/Shaun Botterill)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejumlah pertandingan di putaran ketiga Piala Liga Inggris akan kembali berlanjut. Berikut jadwal Piala Liga Inggris nanti malam, salah satu yang seru adalah duel Leicester City vs Arsenal.

Ada delapan pertandingan putaran ketiga Piala Liga Inggris yang akan digelar pada Kamis (23/9/2020) dini hari WIB.

Leicester vs Arsenal merupakan bigmatch di babak ketiga Piala Liga. Laga ini bakal digelar di King Power Stadium pukul 01.45 dini hari WIB.

Kedua tim sama-sama tampil impresif di awal musim Liga Inggris. Baik Leicester dan Arsenal telah mengamankan enam poin dari dua laga yang telah dimainkan.

Baca Juga: Lampard Ajak Liga Premier Bantu Klub Kasta Bawah di Tengah Pandemi COVID-19

Selain Leicester dan Arsenal, dua tim Liga Inggris lainnya yang juga akan mentas pada malam ini adalah Chelsea dan Everton.

Namun, keduanya mendapatkan lawan yang relatif lebih mudah. Chelsea akan menghadapi Barnsley sedangkan Everton bertemu Fleetwood Town.

Chelsea mencoba bangkit setelah di laga terakhir Liga Inggris kalah 0-2 dari Liverpool. Sementara Everton siap melanjutkan tren positif setelah menang di dua laga awal Liga Inggris.

Berikut Jadwal Piala Liga Inggris, Kamis (24/9/2020) dini hari WIB :

01:00 Fulham vs Sheffield Wednesday

Baca Juga: Head-to-Head Leicester City vs Arsenal Jelang Laga Carabao Cup

01:00 Millwall vs Burnley

01:00 Preston North End vs Brighton & Hove Albion

01:00 Stoke City vs Gillingham

01:45 Chelsea vs Barnsley

01:45 Fleetwood Town vs Everton

01:45 Leicester City vs Arsenal

01:45 Morecambe vs Newcastle United

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI