Timnas U-16 Masih Bisa TC Secara Ideal, Bima Sakti: Terima Kasih PSSI

Rabu, 23 September 2020 | 13:45 WIB
Timnas U-16 Masih Bisa TC Secara Ideal, Bima Sakti: Terima Kasih PSSI
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti. (dok. PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-16 kembali melakukan training camp (TC) alias pemusatan latihan pada bulan September ini. Pelatih Bima Sakti pun bersyukur anak-anak asuhannya masih bisa menjalani TC secara ideal di tengah kekhawatiran pandemi COVID-19.

TC periode September sendiri berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi yang biasa Marcell Januar Putra dan kawan-kawan gunakan untuk TC, saat ini sedang dipakai untuk merawat para pasien positif COVID-19.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pun mengaku akan mengusahakan agar skuat Timnas Indonesia U-16 bisa terus melakukan TC di sisa bulan ini.

Mantan Kapolda Metro Jaya itu berharap para pemain tetap semangat menjalani latihan.

Baca Juga: Jaga Asupan Gizi, Timnas U-19 Dilarang Makan Makanan Digoreng dan Pedas

"Saya berharap para pemain Timnas Indonesia U-16 bisa terus disiplin dalam berlatih, juga kuatkan mental agar punya fighting spirit tinggi. Terima kasih kepada Pemerintah Kota Bekasi yang telah memberikan izin dan dukungan kepada PSSI agar bisa tetap menggelar TC di Wibawa Mukti," kata Iriawan dalam rilisnya.

Sementara itu, Bima Sakti secara khusus berterima kasih kepada PSSI karena program latihan yang direncanakannya terus berjalan, meski Timnas Indonesia U-16 praktis tidak punya agenda hingga 2021.

Seperti diketahui, Piala Asia U-16 2020 ditunda sampai tahun depan imbas pandemi global COVID-19.

Seharusnya skuat Garuda Asia --julukan Timnas Indonesia U-16-- unjuk kebolehan di Bahrain pada 25 November sampai 12 Desember mendatang.

"Yang saya dengar dan baca di berita bahwa Stadion Patriot digunakan untuk merawat pasien COVID-19 di Bekasi, jadi tidak bisa digunakan. Terima kasih pada PSSI tentunya yang mengusahakan kami bisa tetap latihan," tutur Bima Sakti.

Baca Juga: Dean Henderson Akhirnya Debut Bersama Manchester United, Banjir Pujian

Sebanyak 30 pemain ikut serta dalam TC Timnas Indonesia U-16 kali ini. Ada beberapa wajah baru yang dijajal kemampuannya oleh Bima Sakti pada TC di CIkarang ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI