Suara.com - Martin Lasarte, pelatih yang memberi Luis Suarez debut profesionalnya, yakin striker 33 tahun itu menjadi kambing hitam Barcelona.
Pelatih Uruguay itu membela rekan senegaranya dengan menjelaskan bahwa itu adalah keputusan dewan untuk melepas Ernesto Valverde pertengahan musim lalu ketika Blaugrana memuncaki klasemen LaLiga Santander.
"Apakah Barcelona bisa mendapatkan pemain yang lebih baik dari Luis Suarez hari ini?" tanya Lasarte seperti dikutip Marca, Selasa (22/9/2020).
"Saya pikir Barcelona ingin membuat Luis Suarez membayar harga atas kesalahan manajemen sepanjang musim lalu," tambahnya.
Baca Juga: Kejamnya Presiden Barcelona, Setelah Messi, Kini Luis Suarez Dikhianati
“Tampaknya semua tanggung jawab atas segala hal buruk yang terjadi di Barcelona jatuh pada Luis."
"Sekarang mereka lupa bahwa ada pergantian pelatih ketika tim memimpin dan bahwa mereka tidak tahu apa yang ingin mereka lakukan."
Lasarte menambahkan, ia tidak habis pikir kenapa pelatih baru Barcelona Ronald Koeman memberi tahu Suarez bahwa dia bukan bagian dari rencananya untuk musim depan melalui telepon.
"Anda harus memanggil pesepakbola seperti Luis Suarez untuk menjelaskan secara langsung bahwa Anda tidak memilikinya [dalam rencana Anda] dan alasannya," tambahnya.
"Ini selalu meninggalkan perasaan yang lebih baik daripada melakukannya seperti yang telah mereka lakukan."
Baca Juga: Diduga Curang Saat Ujian Bahasa, Luis Suarez Berurusan dengan Polisi Italia
Pelatih asal Uruguay itu juga menilai Antoine Griezmann belum memenuhi ekspektasi di Barcelona.
"Saya pikir Griezmann telah melakukan hal-hal baik di Barcelona tetapi kami masih menunggu versi terbaiknya," pungkasnya.