5 Hits Bola: Jika Piala Dunia U-20 Diundur, Menpora Pastikan Indonesia Siap

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 18 September 2020 | 07:56 WIB
5 Hits Bola: Jika Piala Dunia U-20 Diundur, Menpora Pastikan Indonesia Siap
Menpora Zainudin Amali saat mengadakan pertemuan dengan PSSI di Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (10/3/2020). [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali angkat bicara terkait kemungkinan diundurnya gelaran Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia. Menurutnya, jika memang nantinya ditunda, Indonesia tetap siap jadi tuan rumah.

Sementara timnas Indonesia U-19 akhirnya memetik kemenangan pertama mereka di laga uji coba di Kroasia. Setelah sebelumnya membukukan dua kekalahan dan satu hasil imbang, tim besutan Shin Tae-yong menang tipis atas Qatar.

Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Kamis (17/9/2020) yang kami rangkum di bawah ini:

1. Jika Piala Dunia U-20 2021 Diundur, Menpora Pastikan Indonesia Siap

Baca Juga: Babak I: Brylian Cetak Gol Penyelamat, Indonesia dan Qatar Sama Kuat

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali di Wisma Kemenpora, Jakarta, Senin (27/7/2020). [Suara.com / Arief Apriadi]
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali di Wisma Kemenpora, Jakarta, Senin (27/7/2020). [Suara.com / Arief Apriadi]

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali angkat bicara terkait kemungkinan diundurnya gelaran Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia. Menurutnya, jika memang nantinya ditunda, Indonesia tetap siap jadi tuan rumah.

Seperti diketahui, Piala Dunia U-20 dijadwalkan bergulir pada 20 Mei hingga 12 Juni 2021. Namun hingga saat ini, Amali mengaku belum mendapat informasi dari FIFA jika gelaran Piala Dunia U-20 2021 bakal diundur.

Baca selengkapnya

2. Timnas Indonesia U-19 Besutan Shin Tae-yong Raih Kemenangan Pertama

Timnas Indonesia U-19 saat bertanding di ajang International U-19 Friendly Tournament 2020. (dok. Persija Jakarta)
Timnas Indonesia U-19 saat bertanding di ajang International U-19 Friendly Tournament 2020. (dok. Persija Jakarta)

Setelah membukukan dua kekalahan dan satu hasil imbang, timnas Indonesia U-19 akhirnya memetik kemenangan pertama mereka di laga uji coba di Kroasia.

Baca Juga: PSSI dan BNPB Teken MoU, Liga 1 dan Liga 2 Siap Bergulir

Menghadapi Qatar di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kroasia, Kamis (17/9/2020), tim besutan Shin Tae-yong menang tipis 2-1.

Baca selengkapnya

3. Qatar Minta Timnas Indonesia U-19 Lakukan Ini Sebelum Pertandingan Uji Coba

Skuat Timnas Indonesia U-19 saat melakoni pertandingan uji coba melawan Kroasia, Selasa (8/9/2020). (dok. PSSI).
Skuat Timnas Indonesia U-19 saat melakoni pertandingan uji coba melawan Kroasia, Selasa (8/9/2020). (dok. PSSI).

Timnas Indonesia U-19 akan berhadapan dengan Qatar pada pertandingan uji coba di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kroasia, Kamis (17/9/2020). Jelang kedua tim saling berhadapan, timnas Qatar meminta skuat Merah Putih lebih dahulu menjalani swab test.

Hal itu seperti disampaikan oleh juru taktik Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan itu menyebut Qatar melakukan swab test dalam waktu tiga hari sekali.

Baca selengkapnya

4. Deal! Liverpool dan Bayern Munich Sepakati Transfer Thiago Alcantara

Gelandang sentral Bayern Munich, Thiago Alcantara. [BEN STANSALL / AFP]
Gelandang sentral Bayern Munich, Thiago Alcantara. [BEN STANSALL / AFP]

Tarik ulur soal transfer Thiago Alcantara menuju Liverpool menemui babak baru. Kabarnya, The Reds sudah mencapai kata sepakat dengan Bayern Munich soal biaya transfer gelandang 29 tahun itu.

Menurut laporan Daily Mail, Liverpool setuju membayar senilai 25 juta pounds (Rp 484 miliar). Nilai kontrak ini awalnya 20 juta pound namun naik menjadi 25 juta pound karena tambahan bonus.

Baca selengkapnya

5. 8 Tahun Menjanda, Ini Cara Mantan Istri Markus Horison Salurkan Hasrat Seks

Kiki Amalia [Revi C Rantung/Suara.com]
Kiki Amalia [Revi C Rantung/Suara.com]

Masih ingat dengan Kiki Amalia? Ya, dia sempat menjadi buah bibir pecinta sepak bola Tanah Air setelah menikah dengan mantan kiper Timnas Indonesia, Markus Horison pada 2010.

Namun, rumah tangga keduanya hanya bertahan selama dua bulan. Pada Desember 2012, Kiki Amalia dan Markus resmi bercerai. Dan sampai sekarang, Kiki Amalia belum menikah lagi.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI