Real Madrid Krisis Finansial, Ini 5 Masalah yang Bikin Zidane Tepok Jidat

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 15 September 2020 | 20:18 WIB
Real Madrid Krisis Finansial, Ini 5 Masalah yang Bikin Zidane Tepok Jidat
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. [PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Casemiro terpaksa absen dalam pertandingan melawan Valencia di musim dingin untuk menghindari skorsing di El Clasico, tetapi tidak ada pemain yang dinilai cocok untuk menggantikannya.

Real Madrid mengidentifikasi Eduardo Camavinga sebagai pemain yang akan datang dan melengkapi pekerjaan yang telah dilakukan oleh pemain Brasil itu. Namun krisis keuangan di Valdebebas akibat pandemi COVID-19 membuat kesepakatan tersebut mustahil.

Zidane menghadapi musim lain karena tidak memiliki alternatif selain Casemiro. Ketika Casemiro tidak tersedia, pelatih asal Prancis itu harus memikirkan strategi baru demi menutup celah dengan menugaskan Fede Valverde atau Toni Kroos.

Karim Benzema sukses mencetak gol saat Real Madrid mengalahkan Real Sociedad dengan skor 3-1 di Santiago Bernabeu, Minggu (24/11/2019) dini hari WIB. (Foto: AFP)
Karim Benzema sukses mencetak gol saat Real Madrid mengalahkan Real Sociedad dengan skor 3-1 di Santiago Bernabeu, Minggu (24/11/2019) dini hari WIB. (Foto: AFP)

2. Hanya Benzema yang subur, yang lain mandul

Kesuburan Karim Benzema di musim 2019/20 pada akhirnya mengantar Real Madrid sebagai juara La Liga. Karena tidak adanya aktivitas belanja, Benzema pun tetap menjadi andalan sebagai juru gedor Madrid musim ini.

Sebagai seorang profesional, Benzema mungkin akan senang mendapatkan banyak menit bermain. Akan tetapi bagi Zidane, ia harus menerima kenyataan jika Benzema tidak bertambah muda. Artinya, penurunan stamina akan berdampak pada kelincahan dan ketajamannya di lini depan Madrid.

Namun, kedatangan Luka Jovic musim lalu tidak memberikan dampak yang diharapkan.
Ketajaman yang ditunjukkan Jovic ketikan berseragam Eintracht Frankfurt tak kunjung datang.

Erling Haaland dinilai sebagai pemain yang pantas untuk mengisi lini depan Madrid di bursa transfer musim panas ini. Sekali lagi, masalah keuangan membuat hal itu urung terjadi.

Zidane harus menemukan cara untuk menghilangkan Jovic. Jika tidak, maka kampanye untuk mempertahankan gelar La Liga terancam gagal.

Baca Juga: Opera Sabun Terbaru La Liga Setelah Messi, Real Madrid Vs Gareth Bale

Gelandang serang Real Madrid, Isco Alarcon. [ANDER GILLENEA / AFP]
Gelandang serang Real Madrid, Isco Alarcon. [ANDER GILLENEA / AFP]

3. Isco sudah dua tahun melempem

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI