Suara.com - Pelatih kepala Persib Bandung, Robert Alberts tak mempermasalahkan ihwal pernyataan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) yang menyebut lanjutan kompetisi Liga 1 2020 akan tetap bergulir meskipun di tengah jalan nanti ada salah satu pemain yang positif terjangkit COVID-19.
Menurut Robert, hal itu sama saja dengan kebijakan liga-liga di Eropa, yang tetap menjalankan kompetisi meskipun di perjalanan ada kasus positif COVID-19 yang menimpa pemain.
"Itu sama dengan kompetisi negara lain, liga-liga top di Eropa misalnya. Jika ada pemain dari salah satu tim positif, liga tetap dilanjutkan," tutur Robert santai.
Menurut pelatih kawakan asal Belanda itu, kekhawatiran memang harus ada, namun jangan berlebihan.
Baca Juga: Batal Tatap Muka, Medical Workshop Liga 1 2020 Berlangsung Virtual
Terpenting, setiap klub bisa melakukan pencegahan sejak dini, semisal menerapkan protokol kesehatan serta rutin melakukan swab test.
"Kami harus bisa hidup dengan berdampingan dengan COVID-19. Tapi, kami juga harus memastikan tidak tertular, tetap sehat, mengikuti protokol yang ada serta disiplin. Semua harus memahami itu," celoteh Robert.
Sementara itu, kapten Persib, Supardi Nasir mengakui lebih menyerahkan masalah teknis terkait hal ini kepada dokter tim. Ia pun berharap agar kompetisi berjalan lancar dan pandemi virus Corona bisa segera berakhir.
"Sulit saya berkomentar karena ini masalah kesehatan. Yang lebih paham adalah dokter. Tapi apabila benar terjadi salah satu pemain terkena Corona, yang terpenting bagaimana caranya agar tidak terjangkit ke semua pemain atau ofisial tim tersebut. Ya, itu yang paling penting," ujar fullback kawakan itu.
Kontributor : Aminuddin
Baca Juga: Penggawa Persik Kediri Positif COVID-19, PT LIB Beri Tanggapan