Suara.com - Bek tengah Persib Bandung Victor Igbonefo mengaku tak khawatir dengan benteng pertahanan Persib menjelang digulirkan kembali Liga 1 pada awal Oktober 2020, nanti.
Sementara Puma resmi mengumumkan kerja sama dengan Neymar Jr setelah megabintang Paris Saint-Germain (PSG) itu memutuskan berpisah dengan Nike, yang telah mensponsorinya selama 15 tahun
Berita di atas adalah dua dari lima berita sepak bola di kanal bola yang paling banyak mendapat perhatian dan banyak dibaca sepanjang pekan ini.
Berikut kami rangkum 5 berita top sepak bola di kanal bola Suara.com sepekan ini :
Baca Juga: Diwarnai 5 Kartu Merah, Marseille Sukses Hantam PSG 1-0
1. Victor Igbonefo Tak Khawatirkan Lini Pertahanan Persib
Bek tengah Persib Bandung Victor Igbonefo mengaku tak khawatir dengan benteng pertahanan Persib menjelang digulirkan kembali Liga 1 pada awal Oktober 2020, nanti.
Hal itu diutarakan Victor usai menjalani pertandingan internal yang berlangsung di stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (12/9/2020), petang. Laga itu sebagai pertandingan pengganti batalnya uji coba lawan Bhayangkara FC.
2. Resmi Berpisah dengan Nike, Puma Kini Sponsori Neymar
Baca Juga: Jelang Restart Liga 1 2020, Pemain Persik Kediri Positif COVID-19
Puma akhirnya resmi mengumumkan kerja sama dengan Neymar Jr setelah megabintang Paris Saint-Germain (PSG) itu memutuskan berpisah dengan Nike, yang telah mensponsorinya selama 15 tahun.
Secara resmi, Puma hari mengumumkan kemitraan jangka panjang bersama Neymar hari ini.
3. Juventus Hantam Novara 5-0, Pirlo Klaim Punya Banyak Variasi Taktik
Juventus menang telak 5-0 atas klub Serie C, Novara pada laga uji coba yang dihelat di Juventus Training Centrer, Turin, Minggu (13/9/2020) petang WIB.
Pelatih kepala Juventus, Andrea Pirlo pun mengklaim dirinya memiliki sejumlah variasi taktik serta sejumlah solusi untuk timnya tersebut.
4. Pelatih Baru Persija Puji Performa Braif Fatari Bersama Timnas U-19
Pelatih baru Persija Jakarta, Sudirman memuji penampilan pemain mudanya, Braif Fatari bersama Timnas Indonesia U-19 yang kini tengah menjalani training camp (TC) serta melakoni serangkaian laga uji coba di Kroasia.
Dikutip dari laman resmi Persija, Minggu (13/9/2020), sanjungan Sudirman mengalir utamanya karena Braif tampil impresif ketika diturunkan sebagai penyerang, bukan di posisi aslinya yaitu gelandang serang.
5. 3 Gol Leicester City Sambut Kembalinya West Brom ke Liga Inggris
Leicester City menyambut kembalinya West Bromwich Albion ke pentas Liga Inggris dengan berondongan tiga gol. Leicester melibas tim promosi itu dengan skor 3-0 di kandangnya, The Hawthorns, pada laga pekan perdana Liga Inggris 2020/2021, Minggu (13/9/2020) malam WIB.
Rekrutan anyar Leicester, Timothy Castagne, menandai debutnya dengan mencetak gol pembuka keunggulan The Foxes atas tuan rumah, sebelum kemenangan mereka dilengkapi dua eksekusi penalti Jamie Vardy.