Suara.com - Real Madrid dilaporkan bersedia membayar setengah dari gaji Gareth Bale. Hal itu semata-mata dilakukan Madrid agar ada klub yang bersedia memboyong pemain asal Wales tersebut.
Dilaporkan Marca, Real Madrid tengah berupaya menjual Bale di bursa transfer musim panas ini. Akan tetapi banyak klub yang tertarik memilih mundur setelah mengetahui besarnya gaji pemain timnas Wales itu.
Pemain asal Wales, yang kontraknya di Los Blancos berlaku hingga 2022, tidak memiliki banyak pelamar di bursa transfer saat ini karena gajinya yang sangat besar.
Menurut Telegraph, karena banyak klub yang memilih mundur dan beban keuangan yang harus dipangkas di tengah pandemi COVID-19, Real Madrid bersiap untuk melepaskan pemain berusia 31 tahun itu secara gratis dan membayar 50 persen gaji Bale di klub barunya.
Baca Juga: Resmi! Sergio Farias Tinggalkan Persija Jakarta Demi Anak
Paling tidak hingga kontrak Bale bersama Madrid berakhir di pertengahan tahun 2022.
Metode tersebut diharapkan Madrid bisa meningkatkan minat terhadap Bale. Khususnya dari dua klub Liga Premier Inggris, Tottenham Hotspur dan Manchester United yang kabarnya sangat tertarik untuk menggunakan jasa pemain jangkung itu.
Nasib Bale di Real Madrid saat ini memang menjadi tidak menentu. Akan tetapi itu tidak terlepas dari keputusan presiden Madrid Florentino Perez yang memutuskan untuk mempertahankan Bale di musim panas tahun lalu, meski ketika itu Jiangsu Suning hampir saja memboyongnya.
Bertahan di Madrid, Bale lebih banyak menghabiskan musim 2019/20 di bangku cadangan di bawah asuhan Zinedine Zidane.
Jika di bursa transfer tahun ini tidak ada klub yang ingin memboyong Bale dari Santiago Bernabeu, hampir bisa dipastikan pemain timnas Wales itu akan kembali menjadi penonton dari bangku cadangan di musim 2020/21.
Baca Juga: Berlabuh di Everton, James Rodriguez Ungkap Masa Suram di Real Madrid
Bale saat ini sudah kembali ke Real Madrid usai memperkuat timnas Wales di UEFA Nations League. Akan tetapi Bale tidak mengikuti sesi latihan di Valdebebas karena bekapan cedera.