Suara.com - Klub promosi Liga Primer Inggris, Fulham, resmi mendatangkan kiper keturunan Filipina, Alphonse Areola, dengan status pinjaman dari Paris Saint-Germain (PSG).
Areola dipinjam selama satu musim dengan opsi permanen. Penjaga gawang berusia 27 tahun ini pun mengaku antusias membela Fulham di Liga Primer Inggris 2020/2021.
"Fulham klub bersejarah di London dan saya telah mendengar banyak hal tentang stadion mereka," kata Areola di laman resmi klub.
"Saya berharap musim ini akan baik untuk kami. Saya ingin membawa energi positif. Saya akan melakukan segalanya agar tim ini tetap di Premier League," imbuhnya.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Kembali ke Timnas Prancis, Anthony Martial Semringah
Areola pada musim lalu memperkuat Real Madrid dengan status pinjaman. Namun, selama berseragam Los Blancos, dirinya lebih banyak duduk di bangku cadangan karena kalah saing dengan Thibaut Courtois.
Meski begitu, Areola merupakan salah satu pemain Timnas Prancis saat menjuarai Piala Dunia 2018. Hal ini membuktikan bahwa dirinya memiliki kapasitas untuk menjadi penjaga gawang jempolan.
Sementara itu, Fulham yang terdegradasi setelah musim 2018-2019 memastikan kembali ke Liga Premier setelah menaklukkan Brentford 2-1 dalam final playoff Liga Championship.
Tim yang dilatih Scott Parker itu akan menjamu Arsenal dalam pertandingan pembukanya di Liga Premier pada 12 September.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Dilibas Kroasia, Sandi Arta Samosir Petik Banyak Ilmu