Suara.com - Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias, mengaku akan memperjuangkan nasib dua asistennya yang kemungkinan bakal ditendang manajemen tim. Mereka adalah Stefano Impagliazzo dan Rodrigo Pellegrino.
Kabar dua asisten Impagliazzo dan Pellegrino tidak akan lagi menemani Farias muncul dari Presiden Persija, Mohamad Prapanca. Ia beralasan kalau ingin memanfaatkan pelatih lokal untuk mendampingi Farias.
Nantinya, pelatih asal Brasil itu akan didampingi oleh Sudirman dan Ilham Ralibi dalam mengarungi lanjutan Liga 1 2020. Namun, Farias sepertinya tidak sependapat. Eks juru taktik Pohang Steelers itu akan melakukan pembicaraan dengan manajemen terkait masalah ini.
Menurutnya, saat pertama kali ditawari latih Persija, Impagliazzo dan Pellegrino masuk ke dalam klausul kontrak. Oleh sebab itu, Farias ingin meminta kejelasan lebih dahulu dari manajemen Persija.
Baca Juga: Kembali Latih Persija Tanpa Dua Asistennya, Ini Komentar Sergio Farias
"Saya ingin bertemu dengan presiden Persija terlebih dahulu. Saya akan tanyakan kepada presiden mengenai ini,” kata Farias saat dihubungi awak media via pesan WhatsApp, Jumat (4/8/2020).
"Karena keduanya adalah bagian dari perjanjian kontrak saya. Saya baru tiba, saya akan secepatnya menjadwalkan pertemuan dengan manajemen Persija,” jelas Farias.
Farias tiba di Jakarta, Kamis (3/9/2020) seorang diri. Ia hadir tidak bersama dua asistennya yang juga orang Brasil.
"Keduanya adalah profesional yang luar biasa, dan klub telah membuat kesepakatan dengan saya tentang mereka, saya akan berbicara dengan manajemen. Tidak ada alasan untuk tidak membawa mereka," pungkasnya.
Perlahan skuat Macan Kemayoran --julukan Persija-- mulai kumpul sepenuhnya. Setelah pelatih, bomber andalan Persija, Marko Simic juga sudah berada di Jakarta.
Baca Juga: Setelah Tiga Pekan Persija Latihan, Sergio Farias Akhirnya Tiba di Jakarta
Perlahan skuat Macan Kemayoran --julukan Persija-- mulai kumpul sepenuhnya. Setelah pelatih, bomber andalan Persija, Marko Simic juga sudah berada di Jakarta.
Pemain asal Kroasia itu telah mengabarkan kedatangannya di akun Instagram pribadinya, @markosimic_77.
Kini Pasukan Ibu Kota tinggal menunggu kehadiran dua pemain asing lainnya yaitu Rohit Chand dan Marco Motta.
Rohit belum bisa merapat karena masalah penerbangan dari Nepal menuju Indonesia, sementara Motta belum ada kabar kepastiannya.