100 Dokter Meninggal Dunia Akibat COVID-19, Persib Bandung Berduka

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 04 September 2020 | 16:11 WIB
100 Dokter Meninggal Dunia Akibat COVID-19, Persib Bandung Berduka
Pelatih kepala Persib Bandung Robert Rene Alberts tengah memimpin latihan rutin anak asuhnya di stadion GBLA, Bandung, Jumat (4/9/2020), pagi. [Dok. Persib]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persib Bandung turut berduka atas meninggalnya 100 dokter akibat COVID-19. Pelatih kepala Persib Robert Rene Alberts mengatakan kabar memilukan itu menjadi pelajaran yang sangat berharga tidak hanya bagi pelaku sepak bola tapi juga untuk seluruh warga negara Indonesia.

"Saya rasa penting untuk melihat di seluruh dunia bahwa COVID tidak bisa diabaikan dan di Indonesia jumlahnya makin meningkat. Tentunya karena semakin banyak tes dilakukan dan menjadi lebih banyak orang terdiagnosa," ungkap Robert, Jumat (4/9/2020).

Robert pun berpesan agar bobotoh--suporter Persib, bisa lebih memahami dan menjalankan protokol kesehatan lantaran virus mematikan itu masih juga terus menginfeksi banyak orang. Artinya, wabah masih jauh dari kata usai.

"Jika semuanya bisa berkontribusi, COVID akan berakhir suatu hari nanti dan stadion akan kembali dengan antusiasme Bobotoh dan itu akan fantastis melihat stadion penuh kembali. Tapi untuk saat ini, mereka harus mendukung dari jauh," imbuhnya.

Baca Juga: Istri Fabregas Pose Seksi di Pinggir Pantai, Bendera Indonesia Jadi Sorotan

Para suporter Persib, Bobotoh memenuhi Stadion Si Jalak Harupat, Bandung pada pembukaan Piala Presiden 2019, sebelum laga matchday 1 Grup 1 antara Persib kontra Tira-Persikabo, Sabtu (2/3/32019) sore. [laman resmi Persib]
Para suporter Persib, Bobotoh memenuhi Stadion Si Jalak Harupat, Bandung pada pembukaan Piala Presiden 2019, sebelum laga matchday 1 Grup 1 antara Persib kontra Tira-Persikabo, Sabtu (2/3/32019) sore. [laman resmi Persib]

Selain Robert, striker Persib Wander Luiz pun menyampaikan duka cita yang mendalam terkait gugurnya 100 dokter akibat virus Corona. Luiz pun meminta agar bobotoh tetap menjaga diri dan tetap tinggal di rumah saja agar wabah virus Corona bisa berakhir.

"Tolong untuk semua Bobotoh untuk tetap di rumah, menjaga jarak karena covid masih bisa menyerang kami semua. Jadi hati-hati semuanya," bebernya.

Sebelumnya, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) menyebutkan sudah ada 100 dokter yang gugur karena COVID-19. Melalui akun Twitter resminya, pada Senin (31/8/2020), Ketua PB IDI dr Daeng M Faqih berduka setelah 100 dokter meninggal dunia akibat serangan virus Corona.

"Mari kita doakan agar kawan-kawan kita yang gugur mendapat tempat yang mulai di sisi Tuhan Yang Maha Esa, keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran, serta perjuangannya mengilhami dan menjadi tauladan bagi kita semua agar tetap komitmen menjalankan pengabdian kepada kemanusiaan," cuitnya. (Aminuddin)

Kontributor : Aminuddin

Baca Juga: Griezmann Berharap Messi Tetap Bertahan di Barcelona

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI