Suara.com - Ayah sekaligus agen Lionel Messi, Jorge Messi, dikabarkan melunak. Dilaporkan Marca, Kamis (3/9/2020), hal itu terjadi setelah Jorge bertemu dengan Presiden Barcelona FC Josep Maria Bartomeu pada Rabu (2/9/2020) malam.
Jorge Messi sebelumnya menyatakan sulit bagi putranya untuk tetap berada di Barcelona musim depan. Namun setelah menggelar pertemuan selama dua jam dengan Josep Maria Bartomeu, pendirian Jorge seakan goyah.
Jorge memang tidak menyebut ihwal pendirian kubu Messi. Namun usai pertemuan, jawaban Jorge ketika mendapat pertanyaan dari wartawan menunjukkan dirinya sudah tidak yakin seperti sebelumnya.
"Saya tidak tahu," jawab Jorge Messi ketika ditanya oleh Deportes Cuatro tentang kemungkinan Lionel Messi bertahan di Barcelona hingga Juni 2021.
Baca Juga: Messi Hengkang atau Bertahan? Ini Hasil Pertemuan Jorge dengan Barcelona
Kendati demikian, Jorge Messi memang ngotot kepada Bartomeu bahwa kontrak Lionel Messi sudah habis dan ia bebas bernegosiasi dengan klub lain.
Di sisi lain, Barcelona menunjuk pada kontrak Messi yang akan berakhir pada 2021 dan klausul pelepasannya adalah 700 juta euro.
Bartomeu dan Jorge Messi akan terus bertemu selama beberapa hari ke depan untuk kembali melakukan pembahasan dan mencari jalan keluar sebaik mungkin.
Lionel Messi diyakini akan mencoba bersabar dan bertahan selama satu tahun
Lionel Messi dikabarkan tengah mempertimbangkan kemungkinan dirinya bertahan di Barcelona.
Baca Juga: Sepakati Kontrak Rp12 Triliun di Man City, Messi Dibayar Rp279 Juta per Jam
Fox Sports memberitakan, pertemuan yang paling ditunggu minggu ini antara ayah Messi, Jorge, dengan presiden Blaugrana Josep Maria Bartomeu berlangsung baik dan bersahabat, dan hal itu kemungkinan besar mengarah pada lunaknya pihak Messi.
"Dalam pertemuan tersebut masing-masing pihak berbagi pandangan mereka," lapor Fox Sports.
"Itu adalah pertemuan yang bagus, yang membantu mengesampingkan perasaan buruk sekaligus membuka kemungkinan Messi bertahan di Barcelona."
Kontrak Messi akan berakhir Juni mendatang, dan pada Maret 2021 klub juga akan mengadakan pemilihan presiden. Fakta yang dapat mengubah situasi di Barcelona jika memang banyak pihak tidak menginginkan Bartomeu sebagai presiden klub.
Pertemuan antara Jorge Messi dan Bartomeu akan dilanjutkan dalam waktu dekat.