5 Hits Bola: Messi Dikabarkan Sepakati Kontrak Rp12 Triliun di Man City

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 03 September 2020 | 07:34 WIB
5 Hits Bola: Messi Dikabarkan Sepakati Kontrak Rp12 Triliun di Man City
Megabintang Barcelona, Lionel Messi. [Manu Fernandez / POOL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lionel Messi kabarnya sudah menyepakati kontrak senilai 623 juta pound atau sekitar Rp12,2 triliun untuk bergabung dengan Manchester City, lapor Fox Sports dalam lamannya.

Sementara dari sepak bola nasional pemain Timnas Indonesia U-19, Witan Sulaeman mengakui jika para pemain harus menjalani latihan keras tanpa ampun di bawah arahan Shin Tae-yong.

Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Rabu (2/9/2020) yang kami rangkum di bawah ini:

1. Sepakati Kontrak Rp12 Triliun di Man City, Messi Dibayar Rp279 Juta per Jam

Baca Juga: Soal Masa Depan Lionel Messi di Barcelona, Begini Komentar Ivan Rakitic

Gestur kapten Barcelona, Lionel Messi pada laga Liga Spanyol 2019/2020 kontra Real Valladolid di Estadio Municipal Jose Zorrilla, Valladolid, Minggu (12/7/2020) dini hari WIB. [CESAR MANSO / AFP]
Gestur kapten Barcelona, Lionel Messi pada laga Liga Spanyol 2019/2020 kontra Real Valladolid di Estadio Municipal Jose Zorrilla, Valladolid, Minggu (12/7/2020) dini hari WIB. [CESAR MANSO / AFP]

Lionel Messi kabarnya sudah menyepakati kontrak senilai 623 juta pound atau sekitar Rp12,2 triliun untuk bergabung dengan Manchester City, lapor Fox Sports dalam lamannya.

Pemain berusia 33 tahun itu sedang dalam misi untuk memaksa diri untuk meninggalkan Barcelona setelah meminta untuk ditransfer.

Baca selengkapnya

2. Komentar Witan Sulaeman Soal Latihan Keras Tanpa Ampun ala Shin Tae-yong

Pemain tim nasional U-19 Witan Sulaeman (tengah) dan rekan-rekannya tiba di Bandar Udara Franjo Tudman, Zagreb, Kroasia, pada Minggu (30/8/2020) pagi. Di Kroasia, timnas U-19 akan menjalani pemusatan latihan (TC) dan mengikuti beberapa pertandingan uji coba sebagai persiapan menuju Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 tahun 2021. (ANTARA/HO/PSSI)
Pemain tim nasional U-19 Witan Sulaeman (tengah) dan rekan-rekannya tiba di Bandar Udara Franjo Tudman, Zagreb, Kroasia, pada Minggu (30/8/2020) pagi. Di Kroasia, timnas U-19 akan menjalani pemusatan latihan (TC) dan mengikuti beberapa pertandingan uji coba sebagai persiapan menuju Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 tahun 2021. (ANTARA/HO/PSSI)

Pemain Timnas U-19 Indonesia, Witan Sulaeman mengakui jika para pemain harus menjalani latihan keras tanpa ampun di bawah arahan Shin Tae-yong. Menjalani pemusatan latihan di Kroasia, peningkatan stamina masih menjadi fokus pelatih asal Korea Selatan itu.

Baca Juga: Inter Milan Tutup Kans Rekrut Messi Musim Panas Ini

Shin Tae-yong memberikan porsi latihan tiga kali sehari kepada para pemain Timnas U-19 Indonesia. Bagi sebagian besar pemain Timnas U-19, latihan tiga kali sehari merupakan hal yang baru.

Baca selengkapnya

3. Dikabarkan Bakal Ditendang Persija, Hari Ini Osvaldo Haay Nongol di Halim

Osvaldo Haay bergabung dalam latihan Persija Jakarta di lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma, Rabu (2/9/2020). (dok. Persija)
Osvaldo Haay bergabung dalam latihan Persija Jakarta di lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma, Rabu (2/9/2020). (dok. Persija)

Setelah sempat dikabarkan bakal ditendang oleh Persija Jakarta, Rabu (2/9/2020), Osvaldo Haay kembali bergabung dalam latihan tim berjuluk Macan Kemayoran di lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma.

Mantan pemain Persebaya Surabaya itu telat bergabung karena sejumlah hal.

Baca selengkapnya

4. Sedang Hamil Besar, Istri Chicharito Tiduran di Pantai Tanpa Bra

Sarah Kohan. (Instagram/@sarahkohan)
Sarah Kohan. (Instagram/@sarahkohan)

Sarah Kohan, istri dari Jevier Hernandez 'Chicharito', dikenal sebagai WAGs sepak bola yang gemar mengunggah potret sensual di Instagram pribadinya, @sarahkohan.

Terbaru, model cantik yang sedang hamil besar ini mengunggah potret dirinya tengah tiduran di pantai. Ia yang tidak mengenakan bra tampak enjoy menikmati hembusan angin.

Baca selengkapnya

5. Timnas U-19 Berlatih di Kroasia, Witan Sulaeman Sempat Keluhkan Hal Ini

Pemain sayap tim nasional U-19 Witan Sulaeman saat berlatih di Kroasia. (ANTARA/HO/PSSI)
Pemain sayap tim nasional U-19 Witan Sulaeman saat berlatih di Kroasia. (ANTARA/HO/PSSI)

Pemain Timnas U-19 Indonesia Witan Sulaeman mengaku sempat mengalami kendala dalam beradaptasi setibanya di Kroasia untuk menjalani training camp (TC). Namun, seiring berjalannya waktu, tak ada yang dikeluhkan Witan.

Diberitakan sebelumnya, skuat Timnas U-19 Indonesia tiba di Kroasia pada Minggu (30/8/2020) pagi waktu setempat. Tak bisa santai-santai pelatih Shin Tae-yong langsung menggelar latihan di sore harinya.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI