Suara.com - Kubu La Liga semakin memanaskan saga transfer megabintang Barcelona, Lionel Messi. Pihak La Liga menyatakan jika klausul rilis fenomenal Messi yang mencapai 700 euro masih berlaku!
Sementara dari sepak bola nasional, Pelatih Persija Jakarta Sergio Farias mengaku tidak tahu tim berjuluk Macan Kemayoran enggan mempertahankan salah satu pemain asingnya, Marco Motta.
Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Senin (31/8/2020) yang kami rangkum di bawah ini:
1. La Liga Panaskan Saga Transfer Lionel Messi
Baca Juga: Dilepas Barcelona, Selangkah Lagi Ivan Rakitic Pulang ke Sevilla
Kubu La Liga memanaskan saga transfer megabintang Barcelona, Lionel Messi yang sebelumnya memang sudah panas. Pihak La Liga menyatakan jika klausul rilis fenomenal Messi yang mencapai 700 euro (sekira Rp 12,1 triliun) masih berlaku!
Ini tentu berarti kabar buruk bagi klub-klub peminat penyerang internasional Argentina berusia 33 tahun itu.
2. Persija Bakal Tendang Marco Motta dan Osvaldo Haay, Farias Tidak Tahu
Pelatih Persija Jakarta Sergio Farias mengaku tidak tahu tim berjuluk Macan Kemayoran enggan mempertahankan salah satu pemain asingnya, Marco Motta. Sebagaimana diketahui, isu berhembus jika Persija tidak mempertahankan mantan pemain Juventus itu jelang bergulirnya kembali Liga 1 2020.
Baca Juga: Messi Tak Bahagia di Barcelona, Manchester City Produksi Video Penyambutan
Marco Motta hingga saat ini belum juga memberi kabar soal kapan dirinya bisa bergabung kembali dengan Persija guna bersiap menghadapi Liga 1 2020. Persija sendiri sudah menggelar latihan bersama sejak 19 Agustus 2020.
3. Tak Lama Lagi Yuto Nagatomo Akan Menjadi Milik Marseille
Pemain nasional Jepang Yuto Nagatomo akan menandatangani kontrak dengan Marseille dengan status bebas transfer. Pelatih Andre Villas-Boas, Senin (31/8/2020), mengatakan Nagatomo disiapkan untuk menjadi pelapis bek kiri Jordan Amavi.
"Ia tiba hari ini (Minggu) di Marseille dan akan menjalani tes besok. Kami berharap semuanya berjalan lancar," kata Villas-Boas kepada Telefoot setelah timnya menang 3-2 atas Brest pada pertandingan pertama mereka di musim baru Ligue 1.
4. Ciro Immobile Perpanjang Kontrak Lima Tahun di Lazio
Ciro Immobile masih akan melanjutkan karir bersama Lazio. Pemain internasional Italia ini telah resmi memperpanjang kontraknya untuk tetap membela Biancoceleste hingga 2025.
Pihak klub Lazio telah mengumumkan secara resmi perpanjangan kontrak baru dengan Capocannoniere musim lalu tersebut selama lima tahun.
5. 10 Alasan Lionel Messi Ngebet Ingin Hengkang dari Barcelona
Masa depan Lionel Messi bersama Barcelona masih menjadi tanda tanya. Hingga kini, belum ada kabar yang menyebut langkah nyata klub-klub papan atas Eropa yang disebut-sebut berminat mendatangkan megabintang asal Argentina itu.
Sebagaimana diketahui, Messi baru-baru ini membuat heboh jagad sepak bola dengan permintaannya untuk dilepas Barcelona menyusul krisis yang dialami klub di dalam maupun di luar lapangan.