Buka Jalan Pemain Muda, Nemanja Matic Mundur dari Timnas Serbia

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 28 Agustus 2020 | 22:07 WIB
Buka Jalan Pemain Muda, Nemanja Matic Mundur dari Timnas Serbia
Gelandang jangkar Manchester United, Nemanja Matic pada konferensi pers jelang laga Liga Champions kontra Valencia, Rabu (3/10/2018) dini hari WIB. [Lindsey Parnaby / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang Manchester United Nemanja Matic memutuskan mundur dari tim nasional Serbia. Menurut Asosiasi Sepak Bola Serbia (FSS), Jumat (28/8/2020), Matic memutuskan mengakhiri karier internasionalnya demi memberi jalan kepada pemain-pemain muda.

Matic belum berkomentar mengenai hal ini, namun Direktur Olahraga FSS Vladimir Matijasevic menyatakan Matic sudah memastikan gantung sepatu dari timnas Serbia.

"Selain menyatakan ini saatnya pemain muda untuk mengambil alih, Matic tak menyebutkan alasan khusus lain apapun untuk pengunduran diri ini," kata Matijasevic seperti dikutip Antara dari Reuters.

"Kami menghormati keputusan dia. Dia sudah berusia 31 tahun dan dia telah melewatkan sebuah musim melelahkan di tingkat klub."

Baca Juga: Profil Paul Pogba Terlengkap

Gelandang Manchester United, Nemanja Matic (kiri) dibayangi gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum pada laga Liga Inggris 2019/2020 di Anfield, Senin (20/1/2020) dini hari WIB. [Paul ELLIS / AFP]
Gelandang Manchester United, Nemanja Matic (kiri) dibayangi gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum pada laga Liga Inggris 2019/2020 di Anfield, Senin (20/1/2020) dini hari WIB. [Paul ELLIS / AFP]

"Sepakbola klub Eropa sangat menuntut dan oleh karena itu kami sadar kami harus menginjeksikan darah segar ke dalam timnas."

Matic yang bergabung dengan United dari Chelsea pada 2017 mencetak dua gol dalam 48 pertandingan untuk Serbia yang masih berpeluang mencapai Piala Eropa 2020 tahun depan setelah dimundurkan karena pandemi COVID-19.

Serbia bertandang ke Norwegia dalam semifinal playoff 8 Oktober dan jika menang mereka akan menjamu Skotlandia atau Israel pada 12 November untuk memperebutkan satu tempat dalam turnamen 24 tim yang diadakan di seluruh Eropa.

Serbia bertandang ke Rusia pada 3 September dan menjamu Turki di Belgrade tiga hari kemudian dalam pertandingan pembuka mereka di UEFA Nations League.

Baca Juga: 5 Hits Bola: Asisten Pep Guardiola Sebut Ingin Membuat Messi Bahagia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI