Ejekan Rambut Palsu, Conte Ajak Pemain Sevilla Berkelahi di Luar Stadion

Rully Fauzi Suara.Com
Sabtu, 22 Agustus 2020 | 11:58 WIB
Ejekan Rambut Palsu, Conte Ajak Pemain Sevilla Berkelahi di Luar Stadion
Gestur pelatih Inter Milan, Antonio Conte pada laga final Liga Europa 2019/2020 kontra Sevilla di RheinEnergieStadion, Cologne, Jerman, Sabtu (22/8/2020) dini hari WIB. [Lars Baron / POOL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Saya ada di sini, oke? Saya tunggu Anda di luar stadion selepas pertandingan. Ayo kita selesaikan!" koar Conte berapi-api di pinggir lapangan.

Conte sendiri akhirnya diganjar kartu kuning lantaran insiden ini, sementara Banega baru mendapat kartu kuning pada penghujung babak pertama atas sebuah pelanggaran yang ia lakukan.

Well, Conte diketahui memang sudah mengalami masalah kebotakan pada bagian depan kepalanya sejak masih meniti karier sebagai pemain di Juventus, yakni pada pertengahan 1990-an.

Menjelang akhir masa kariernya di Timnas Italia, tahun 2000 Conte menghabiskan banyak waktu untuk memperbaiki penampilannya tersebut.

Baca Juga: Juara Liga Europa, Kapten Sevilla: Ini untuk Jose Reyes dan Antonio Puerta

Operasi transplantasi rambut paling besar ia jalani saat mengambil posisi sebagai pelatih tim Serie B, Arezzo pada 2007.

Conte pun disebut kembali beberapa kali menjalani operasi transplantasi rambut di berbagai penjuru dunia. yakno ketika ia menangani Chelsea sebagai pelatih pada periode 2016-2018.

Apa pun itu, Ever Banega praktis menjadi orang yang tertawa paling akhir dalam laga final Liga Europa tadi pagi. Sevilla berhak mengangkat trofi juara usai menang 3-2 atas Inter asuhan Antonio Conte.

Sebagai pemain, Banega sendiri selama ini memang juga dikenal cukup nyentrik, sarat kontroversi, serta memiliki temperamen tinggi.

Baca Juga: Gagal Juara Liga Europa, Conte Ragu Masih Tangani Inter Milan Musim Depan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI