Pinta Ketum PSSI ke Pemain Timnas U-16: Jangan Gentar, Mereka Juga Manusia

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 18 Agustus 2020 | 21:19 WIB
Pinta Ketum PSSI ke Pemain Timnas U-16: Jangan Gentar, Mereka Juga Manusia
Pelatih tim nasional U-16 Bima Sakti dan para pemain menghormat Bendera Merah Putih dalam upacara HUT ke-75 Republik Indonesia di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/8/2020). Kegiatan itu dilakukan di sela pemusatan latihan yang berlangsung pada 9-30 Agustus 2020. (ANTARA/HO/PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebab, jika berhasil menjadi semifinalis, Indonesia yang menjadi satu-satunya negara di Asia Tenggara di Piala Asia U-16 2020 akan lolos ke Piala Dunia U-17 2021 di Peru.

Para pemain tim nasional U-16 Indonesia menjalani pemusatan latihan (TC) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Senin (6/7/2020). Kegiatan itu menjadi persiapan tim menuju Piala Asia U-16 2020 yang berlangsung pada 25 November-12 Desember 2020 di Bahrain. (ANTARA/HO/PSSI) (ANTARA/HO/PSSI)
Para pemain tim nasional U-16 Indonesia menjalani pemusatan latihan (TC) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Senin (6/7/2020). Kegiatan itu menjadi persiapan tim menuju Piala Asia U-16 2020 yang berlangsung pada 25 November-12 Desember 2020 di Bahrain. (ANTARA/HO/PSSI) (ANTARA/HO/PSSI)

"Tim ini sangat membanggakan, hadir sebagai satu-satunya negara Asia Tenggara di Piala Asia U-16 AFC. Ingat, empat tim terbaik dari turnamen ini akan lolos ke putaran final Piala Dunia U-17 di Peru tahun 2021," kata Iriawan.

Kemampuan timnas U-16 terus diasah dalam TC terkini yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada 9-30 Agustus 2020.

Ada 30 pemain yang mengikuti kegiatan tersebut. Akan tetapi, di Piala Asia U-16 2020, timnas U-16 hanya akan membawa 23 pemain.

Baca Juga: Bicara Soal Pemain Titipan, Ketum PSSI: Sekali Ada, Rusak Federasi Ini!

Indonesia akan menghadapi Arab Saudi di laga perdana Grup D pada Jumat (27/11/2020), kemudian melawan China pada Senin (30/11/2020) dan Jepang pada Kamis (3/12/2020).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI