Suara.com - Tottenham Hotspur akhirnya resmi memperkenalkan Joe Hart sebagai pemain baru. Spurs mengontrak kiper 33 tahun itu dengan durasi dua tahun.
Joe Hart didatangkan secara gratis dari Burnley usai kontraknya habis. Ia pun akan bersaing di skuat inti Jose Mourinho bersaing dengan Paulo Gazzaniga dan Hugo Lloris.
Kepastian merekrut Joe Hart diumumkan langsung di akun Instagram resmi Tottenham. Mereka mengaku sangat bangga bisa mendapatkan kiper berpengalaman tersebut.
''Kami dengan senang hati mengumumkan penandatanganan kontrak Joe Hart hingga 2022!,'' demikian pernyataan Tottenham.
Baca Juga: Neco Williams Teken Kontrak Baru di Liverpool
Joe Hart pun siap menerima tantangan baru bersama Tottenham. Ia berjanji akan tampil sebaik mungkin di musim depan.
''Saya di sini untuk membantu tim dengan cara apa pun yang saya bisa, baik itu di lapangan, di luar lapangan. Saya di sini untuk mencoba dan mendorong klub ke depan,'' ujar Joe Hart, dikutip dari laman resmi klub.
Joe Hart sendiri selama musim lalu tercatat hanya tampil tiga kali bersama Burnley, yakni ekali bermain Piala EFL dan dua di Piala FA. Eks kiper Manchester City itu kalah bersaing dengan Nick Pope.
Dengan demikian, Tottenham sudah merekrut dua pemain di musim panas ini. Sebelumnya mereka sukses mendatangkan Pierre-Emile Hojbjerg dari Southampton dengan biaya yang tidak disebutkan.
Sementara itu, karier Joe Hart kini sedang merosot selama beberapa musim terakhir ini. Meski ia tercatat sukses membawa Manchester City dua kali juara Liga Inggris Piala Liga dua kali dan satu Piala FA, namun tersingkir dari skuat utama sejak kehadiran Pep Guardiola.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Eks Kiper Man City Joe Hart Segera Gabung Tottenham
Setelah itu, Joe Hart dipinjamkan ke klub Serie A, yakni Torino pada musim 2016/2017. Selang setahun kemudian ia dipinjamkan lagi ke West Ham United hingga dijual permanen ke Burnley.