Suara.com - Penyerang tim Persija U-20 Sutan Zico tidak akan patah semangat setelah dicoret dari tim nasional U-19 Indonesia yang kini menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta.
Dikutip dari laman resmi Persija di Jakarta, Kamis (13/8/2020), Zico justru menganggap momen itu menjadi kesempatan untuk mengevaluasi diri.
"Kecewa itu pasti. Namun saya harus berpikir positif. Saya harus membenahi dan memperbaiki kekurangan sekaligus introspeksi," ujar penyerang yang membantu Indonesia juara Piala AFF U-16 tahun 2018 itu.
Sutan Zico menjadi salah satu dari 11 pemain timnas U-19 yang dipulangkan oleh manajer pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong.
Baca Juga: Jack Brown Masuk TC Timnas Indonesia U-19 dan 4 Berita Bola Terkini
Menurut Shin, alasan pencoretan itu bukan karena pemain-pemain tersebut kalah bersaing.
"Mereka tidak bisa dikatakan kalah bersaing. Namun kami harus mengurangi dan memilih pemain yang akan dibawa ke TC selanjutnya terutama ke luar negeri," tutur juru taktik asal Korea Selatan itu.
Sutan Zico memaklumi alasan pencoretan tersebut. Dia pun mengaku bersyukur karena mendapatkan dukungan dari banyak pihak termasuk pelatihnya di timnas U-16 Fakhri Husaini.
"'Coach' Fakhri memberikan dukungannya melalui sambungan telepon. Intinya, dia mengatakan harus memperbaiki setiap kekurangan karena kesempatan untuk kembali ke timnas selalu ada," tutur pesepak bola jebolan program Garuda Select tersebut.
Timnas U-19 bersama timnas senior mengikuti TC di Jakarta yang rangkaian kegiatannya sudah dimulai sejak 23 Juli 2020.
Baca Juga: Ini Alasan Shin Tae-yong Panggil Jack Brown Ikut TC Timnas Indonesia U-19
Namun, karena harus menunggu hasil tes usap (swab test) COVID-19, latihan di lapangan tepatnya di Stadion Madya Gelora Bung Karno baru dilakukan pada Jumat (7/8/2020).