Dikaitkan dengan Arema FC Usai Tinggalkan Borneo, Ini Respons Edson Tavares

Rabu, 12 Agustus 2020 | 14:34 WIB
Dikaitkan dengan Arema FC Usai Tinggalkan Borneo, Ini Respons Edson Tavares
Edson Tavares saat masih menukangi Persija Jakarta di musim 2019. [Laman resmi Persija Jakarta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Edson Tavares resmi berpisah dengan Borneo FC, Selasa (11/8/2020). Setelah tak lagi bekerja sama, sang pelatih langsung dikaitkan dengan Arema FC.

Seperti diketahui, Tim Singo Edan --julukan Arema FC--  juga baru kehilangan pelatih. Ini setelah Mario Gomez memutuskan tak melanjutkan kariernya bersama tim kesayangan Aremania itu.

Masalah gaji yang membuat Gomez memutuskan untuk cabut dari Arema FC. Eks pelatih Persib Bandung itu tidak setuju gajinya dipotong sampai 50 persen sesuai dengan aturan yang diperbolehkan PSSI di masa pandemi ini.

Rumor pun langsung muncul, yang menyebut bahwa Tavares akan menggantikan posisi Gomez di Arema FC. Namun, hal itu langsung dibantah oleh pelatih kawakan asal Brasil tersebut.

Baca Juga: Berpisah dengan Borneo FC, Edson Tavares Ungkap Hal Mengejutkan

Pasalnya, memang belum ada komunikasi sama sekali di antara Tavares dan kubu Arema FC.

"Arema FC adalah klub yang bagus dan memiliki pemain yang bagus. Namun untuk saat ini, saya tidak melakukan pembicaraan dengan Arema," kata Tavares saat dihubungi awak media via pesan WhatsApp.

Meski demikian, Tavares kembali mengakui jika Arema FC adalah klub yang bagus dan merupakan salah satu klub terbesar di Tanah Air.

Mulai dari aspek pemain, manajemen, hingga suporter dipuji oleh pelatih berusia 64 tahun itu.

"Arema memiliki pemain-pemain yang sangat baik, juga pemain mudanya. Mereka juga memiliki suporter yang militan. Manajemen Arema juga diisi oleh orang-orang yang sangat serius," pungkasnya.

Baca Juga: Jelang Liga 1 2020, Bhayangkara FC Mulai Latihan Akhir Agustus

Seperti diketahui, Liga 1 2020 akan kembali digulirkan pada 1 Oktober mendatang, setelah kompetisi ditangguhkan sejak Maret lalu imbas pandemi COVID-19.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI