Suara.com - Pelatih Bayern Munich Hansi Flick memastikan skuatnya sudah siap menghadapi Barcelona di perempat final Liga Champions. Ia juga menegaskan bahwa mereka tidak akan hanya fokus kepada Lionel Messi.
Bayern Munich melaju ke perempat final usai menaklukkan Chelsea dengan skor 4-1 pada laga leg kedua di Allianz Arena, Minggu (9/8/2020) dini hari WIB.
Hasil itu membuat klub raksasa Jerman ini lolos dengan agregat 7-1 atas Chelsea. Robert Lewandowski mencetak dua gol, dan memberikan assist untuk Ivan Perisic dan Corentin Tolisso.
Kini Bayern akan menghadapi tim kuat Spanyol, Barcelona di perempat final Liga Champions dalam laga satu leg yang akan digelar Sabtu (15/8/2020).
Baca Juga: Kekalahan Telak Chelsea dari Bayern Jadi Pelajaran bagi Frank Lampard
Meski demikian, pelatih Hansi Flick memastikan tidak ada persiapan khusus guna menghadapi Barca. "Kami akan mempersiapkan diri untuk Barcelona seperti lawan lainnya," ujarnya seperti dilansir Bbc Sport
"Kami ingin menunjukkan kekuatan kami lagi, seratus persen untuk fokus dan membawa kualitas kami ke dalam permainan," jelas Flick.
Sementara Barcelona memastikan lolos ke babak perempat final setelah mendepak Napoli dengan agregat 4-1 usai menang 3-1 di leg kedua.
Pada laga tersebut, Messi menyumbangkan satu gol dan siap menjadi ancaman serius bagi Bayern di perempat final.
Namun Flick menegaskan bahwa mereka mewaspadai semua pemain Barcelona. "Kami tidak fokus pada Lionel Messi, kami perlu mewaspadai setiap pemain," pungkasnya.
Baca Juga: Juventus Gagal Total di Liga Champions, Cristiano Ronaldo Curhat Begini